Find Us On Social Media :

'Ini Adalah Ruang Neraka,' Teriak Tentara yang Menyiksa Demonstran Myanmar Setelah Menyuruh Mereka Berlutut Saling Berhadapan

By Muflika Nur Fuaddah, Jumat, 12 Maret 2021 | 09:29 WIB

Demonstran Myanmar Disiksa

Intisri-Online.com - Seorang pengunjuk rasa di Myanmar yang ditahan oleh pasukan selama tiga jam mengungkap tindakan kerasasan.

Penentang kudeta militer ini mengalami pemukulan dengan ikat pinggang, rantai, dan tongkat bambu.

Aktivis pria itu mengatakan kepada Reuters, Rabu (10/3/2021), bahwa dia adalah salah satu dari sekitar 60 orang yang ditangkap pada hari Selasa oleh polisi di Myeik.

Seorang juru bicara militer tidak menjawab panggilan untuk mengomentari tuduhan pria itu.

Baca Juga: Jika Benar Semakin Mencoreng Namanya, Aung San Suu Kyi Dituduh Junta Militer Myanmar Terima Suap 8,6 Miliar Rupiah dan Berkilo-kilo Emas

Kantor polisi Myeik tidak menjawab teleponnya.

Tentara sebelumnya mengatakan bahwa mereka menangani protes secara sah.

Pria itu memberikan foto-foto yang diambil oleh keluarganya dengan menunjukkan luka di punggung, leher, dan bahunya.

Reuters telah memverifikasi bahwa foto-foto tersebut benar merupakan si pria dan keluarganya yang mengambil gambarnya.

Baca Juga: Dikenal Luas di Masyarakat Sebagai Tolak Bala Hancurkan Kekuatan Pria, Takhayul Kuno Ini Dipakai Wanita Myanmar Lawan Junta Militer, Puluhan Sarung Dikeluarkan Jadi Senjata Andalan