Find Us On Social Media :

Punya Label Menterang Pasukan Khusus Terbaik Sejagat, Navy SEAL Malah Hancur Lebur di Hadapan Viet Cong

By Ade S, Jumat, 5 Maret 2021 | 19:22 WIB

Navy SEAL saat perang Vietnam.

Intisari-Online.com - Jika berbicara tentang jajaran pasukan khusus terbaik di dunia, memasukan nama Navy SEAL rasanya tidak akan memicu perdebatan.

Banyak faktor yang secara jelas menempatkan pasukan khusus milik militer Amerika Serikat ini layak masuk dalam daftar tersebut.

Tapi, siapa sangka kehebatan dan label mentereng Navy SEAL sebagai salah satu yang terbaik di dunia nyatanya malah pernah hancur lebur kala berhadapan dengan Viet Cong.

Bagaimana itu bisa terjadi? Simak kisahnya berikut ini.

Baca Juga: Pertemuan Terakhir Kim Jong-Un dan Donald Trump Jarang Dibahas, Rupanya Trump Tawarkan Kim Tumpangan Pulang dengan Air Force One dari Vietnam

Ketika pada tahun 1960-an pemerintah AS mengirimkan pasukannya ke Vietnam hingga sebanyak 500.000 personel, 60 orang di antaranya adalah anggota Navy SEAL.

Kehadiran 60 personel Navy SEAL terkesan tak begitu berarti jika dibandingkan ratusan ribu pasukan AS lainnya.

Tapi tim kecil yang sanggup bertempur di segala medan itu ternyata mampu menunjukkan kemampuan tempur tingkat tinggi.

Di medan tempur Vietnam, opersasi Navy SEAL berada di bawah komando US Navy dan terbagi menjadi dua unit SEAL Team One dan SEAL Team Two.

Baca Juga: Dikepung Kapal Nuklir dari Negara-Negara Barat, China Panik Sampai Minta Bantuan Negara Asia Tenggara Padahal Dulunya Bersengketa dengan China