Find Us On Social Media :

Inilah Daftar 7 Tentara Paling Bobrok di Dunia, Salah Satunya Ada yang Maunya Digaji Saja Tetapi Tidak Mau Bertempur

By Khaerunisa, Jumat, 5 Maret 2021 | 14:00 WIB

(ilustrasi) Inilah Daftar 6 Tentara Paling Bobrok di Dunia, Salah Satunya Ada yang Maunya Digaji Saja Tetapi Tidak Mau Bertempur

Intisari-Online.com - Kekuatan militer di dunia hadir terutama untuk menjaga kedaulatan suatu negara dari ancaman luar.

Meski begitu, tidak semua militer di dunia memiliki kekuatan tingkat tinggi seperti halnya Amerika Serikat.

Bahkan, beberapa kekuatan militer dari negara-negara ini jika digabungkan, mungkin masih belum bisa menyaingi kekuatan militer AS.

Selain kekuatan persenjataan militernya, kualitas tentara yang dimiliki juga sangat berpengaruh bagi sektor pertahanan suatu negara.

Baca Juga: Putus Asa Sejadi-jadinya, Venezuela Sampai Ambil Risiko Pasrahkan Sisa-sisa Emasnya ke Negara yang Presidennya Saja Diculik dan Ditodong Pistol oleh Militer

Peralatan tempur dan sumber daya yang dimiliki suatu negara, jika tidak didukung oleh tentara terbaik tentu apa gunanya.

Melansir wearethemighty.com, berikut ini 7 tentara yang disebut paling bobrok di dunia:

1. Afghanistan

Tentara Afghanistan telah lebih dari satu dekade menjalankan pelatihan dari penasihat ISAF (The International Security Assistance Force).

Sayangnya, pelatihan bagus yang telah dijalankan mereka itu belum mengubah fakta bahwa tentara Afghanistan masuk dalam daftar tentara terburuk.