Find Us On Social Media :

Pilih Alat Kontrasepsi, Kenali 6 Efek Samping Bila Gunakan Pil KB, Salah Satunya Nyeri Payudara, Waspadai!

By K. Tatik Wardayati, Kamis, 4 Februari 2021 | 08:00 WIB

Ilustrasi pil kontrasepsi

Intisari-Online.com – Alat kontrasepsi menjadi pilihan bagi pasangan suami-istri yang ingin menunda atau mencegah kehamilan yang tidak diinginkan.

Ada banyak pilihan alat kontrasepsi, antara lain pil KB, susuk KB, IUD, kondom, hingga tubektomi dan vasektomi.

Alat kontrasepsi yang akan dibahas sekarang adalah pilihan pil KB.

Penggunaan pil kontrasepsi atau pil KB menjadi pilihan banyak pasangan suami istri untuk mencegah kehamilan yang tidak diinginkan.

Baca Juga: Alat Kontrasepsi yang Terpasang pada Wanita Ini ‘Terkikis’ di Rahimnya dan Menusuk Kandung Kemihnya

Pil KB bekerja dengan mencegah tubuh memproduksi sel telur agar tidak ada yang bisa dibuahi sperma sehingga kehamilan tidak bisa terjadi.

Pil KB juga dapat membantu mengatasi menstruasi yang tidak teratur, menyakitkan atau berat, endometriosis, jerawat, dan sindrom pramenstruasi (PMS).

Meski demikian, penggunaan pil KB juga memiliki efek samping. Pil KB memengaruhi kadar hormon seseorang, yang menyebabkan berbagai efek samping.

Berikut berbagai efek samping umum penggunaan pil KB:

Baca Juga: Kim Jong-un Terkenal Tak Segan Hukum Warganya yang Membangkang, Inilah 10 Hal Terlarang di Korea Utara, Bahkan Termasuk Pakai Alat Kontrasepsi