Find Us On Social Media :

Efektivitas Vaksin Buatannya Diakui Banyak Negara Termasuk Indonesia, Bos Sinovac Berikan Komentarnya, Sebut Nama Presiden Jokowi dan Presiden Turki Erdogan

By Mentari DP, Sabtu, 23 Januari 2021 | 12:30 WIB

Presiden Joko Widodo saat mendapat suntikan pertama vaksin Covid-19 di Istana Kepresidenan pada Rabu (13/1/2021).

Intisari-Online.com - Vaksin Sinovac merupakan salah satu vaksin virus corona (Covid-19) yang sudah mulai digunakan di beberapa negara.

Termasuk Indonesia yang memulai vaksin pada awal bulan Januari 2021 ini.

Melihat tingginya minat banyak negara terhadap vaksin Sinovac ini, CEO vaksin Sinovac pun angkat bicara.

Dilansir dari kontan.co.id pada Sabtu (23/1/2021), perusahaan farmasi China tersebut bakal meningkatkan produksi vaksin Sinovac.

Baca Juga: Rencana Rahasia China untuk Kuasai Area Perbatasan Terbongkar, Nekat Bangun Desa di Wilayah Milik India, 'Kami Akan Hancurkan Ambisi Gila China Ini'

Yin Weidong, Chairman dan CEO Sinovac Biotech Ltd berharap, vaksin ini akan melindungi lebih banyak orang di dunia.

"Sinovac telah menerima pesanan vaksin dari Brasil, Indonesia, Turki, Chile, dan negara serta wilayah lain."

"Dan kami berupaya untuk meningkatkan kapasitas produksi," kata Yin dalam wawancara dengan Kantor Berita Xinhua.

 

"Kami berharap vaksin itu akan melindungi lebih banyak orang di seluruh dunia," ujarnya lagi.

Baca Juga: China Akhirnya Tak Bisa Berbohong, Dokumen Rahasia Bocor Sebut China Ubah Pulau Sengketa Ini Jadi Pangkalan Militer Utama di Laut China Selatan, 'Sudah Jadi Sejak Tahun 2017!'