Find Us On Social Media :

Pakar Ini Menjelaskan Mengapa Jack Ma Menghilang Sudah Hampir Dua Bulan Ini, 'Dia Tokoh Langka di China, Tiongkok yang Sekarang Bisa Runtuh Hanya Karena Dia'

By Maymunah Nasution, Kamis, 7 Januari 2021 | 15:59 WIB

Keberadaan Jack Ma menjadi tanda tanya.

Namun otoritas di China semakin memandang pengaruh yang terlalu besar itu sebagai risiko untuk stabilitas politik dan ekonomi negara itu.

"Pemberantasan nama besar pengusaha teknologi adalah bagian dari proses yang lebih luas oleh partai untuk mengambil kendali lagi dan menulis ulang narasi bagaimana inovasi teknologi China terjadi hanya dalam keadaan yang diizinkan oleh partai," ujar Mitter.

Beberapa bulan terakhir langkah China mengendalikan industri juga semakin mencolok.

Partai Komunis terbitkan seperangkat pedoman yang jujur pada September lalu untuk dijadikan anggotanya sebagai "upaya mendidik pengusaha swasta untuk mempersenjatai pikiran mereka dengan ideologi sosialisme."

Baca Juga: China Ngotot Genjot PLA agar Setara Militer AS di Tahun 2027, Xi Jinping Dikhawatirkan Seumur Hidup Jadi Presiden

Xi Jinping sendiri isyaratkan tindakan keras di sebuah konferensi ekonomi.

Xi meminta negara itu memperkuat upaya anti-monopoli terhadap platform online dan mencegah ekspansi modal yang tidak teratur.

Sejak saat itu aturan diperketat dan munculnya tuntutan peraturan untuk Ant Group dan investigasi ke Alibaba.

Pemerintah China ingin narasinya tentang IPO Ant Group mendominasi percakapan publik, kata Duncan Clark, penulis "Alibaba: The House that Jack Ma Built" dan pendiri firma penasihat investasi BDA China.

Baca Juga: Demi Sumpah 'Sinisme Agama' Xi Jinping di Hadapan para Pimpinan Partai Komunis, Kubah Masjid Ini Dihancurkan Pemerintah China