Find Us On Social Media :

Tidak Hanya Kehilangan Penciuman atau Perasa Saja Bahkan Tanpa Gejala Sama Sekali Juga Merupakan Gejala Awal Covid-19, Kenali 6 Gejala yang Harus Diwaspadai Ini!

By K. Tatik Wardayati, Rabu, 6 Januari 2021 | 09:00 WIB

Kasus virus corona (Covid-19) di Indonesia.

1. Demam

Anda perlu waspada jika mendapati suhu tubuh berada di atas 38 derajat Celcius.

Sebab, demam adalah gejala awal Covid-19 yang paling umum terjadi di masyarakat.

Menurut pakar penyakit menular dan direktur Institut Nasional Alergi dan Penyakit Menular (NIAID), Dr Anthony Fauci, infeksi Covid-19 umumnya disertai demam, batuk, kelelahan, kehilangan napsu makan, sesak napas, hingga mialgia atau nyeri otot.

2. Batuk dan nyeri otot

Batuk, umumnya jenis batuk kering, dan nyeri otot juga menjadi gejala awal yang umum terjadi pada pasien Covid-19.

Menurut penelitian, dua gejala tersebut sering kali muncul setelah demam.

Beberapa orang juga mengalami sakit punggung yang menyiksa, seperti dialami oleh pembawa acara bincang-bincang, Ellen DeGeneres. Dia bahkan tidak tahu bahwa itu adalah gejala.

Baca Juga: Kontras Dengan Israel yang Sudah Berikan Vaksinasi Covid-19 pada Rakyatnya, Tak Disangka Beginilah Nasib Rakyat Palestina yang Hanya Gigit Jari Melihat Negara Musuhnya Lakukan Vaksinasi