Find Us On Social Media :

Menggelikan dan Bikin Jengkel Karena Tidak Mudah Menghilangkannya, Begini Cara Mudah Agar Rumah Terbebas dari Kecoa

By K. Tatik Wardayati, Rabu, 25 November 2020 | 13:00 WIB

Cara mengusir kecoak terbaik adalah dengan menjaga kebersihan rumah

Intisari-Online.com – Tentu saja, kita wajib menjaga kebersihan rumah yang kita tinggali.

Tentu saat menjengkelkan adalah ketika kecoa yang ada di rumah sangat sulit diusir.

Tapi, jika rumah dalam keadaan kotor, maka keco akan ‘bertamu’ ke rumah kita.

Dari sekian banyak hewan atau hama, kecoa menempati daftar teratas dalam hewan yang paling tidak diinginkan untuk masuk ke dalam rumah.

Baca Juga: Kecoa untuk Obat Kecantikan, Binatang Menjijikkan Ini di Tangan Petani Kecoa di Tiongkok bisa Hasilkan Miliaran Rupiah Sekali Panen!

Nah, serpihan debu dan kotoran di meja dan lantai, area rumah yang gelap dan tidak dibersihkan, atau air yang menetes di suatu tempat, dapat menjadi sarang kecoa.

Serangga ini bisa menyebarkan kuman saat mereka makan melalui sampah dan sisa makanan, dan hinggap di atas meja dapur serta peralatan makan.

Kecoa juga diketahui dapat menyebabkan alergi yang memicu asma bagi sebagian orang.

Ada beberapa jenis kecoa yang suka menyatroni rumah kita.

Baca Juga: Bisa Bikin Tak Doyan Makan, Pabrik Soun Ini Gunakan Kaporit untuk Warna Putih Produknya, Kecoa Bahkan Penuhi Tempat Pengadukan Adonan!!