Find Us On Social Media :

Masuk Papan Atas Militer Paling Kaya di Dunia, Kekuatan Militer Negara Ini Justru Kalah dari Indonesia, Anggaran Pertahanan Indonesia Hanya 'Seujung Jari' Miliknya

By Khaerunisa, Rabu, 18 November 2020 | 15:45 WIB

Militer Arab Saudi. Ilustrasi Militer Paling Kaya di Dunia

Baca Juga: Bukan Orang Australia Apalagi China, Orang dari Negeri Antah-berantah Ini yang Bikin Badan Intelijen di Timor Leste, Tapi Berakhir dengan Memalukan

Amerika Serikat

Amerika Serikat menempati posisi pertama untuk negara dengan anggaran belanja pertahanan paling banyak, yaitu $ 750 miliar.

Dengan keberadaan Amerika Serikat di peringkat pertama daftar ini, maka AS menunjukkan dirinya sebagai negara dengan militer paling kuat sekaligus paling kaya.

Pasalnya, berdasarkan skor PowerIndeks yang meliputi kekuatan militer dan keuangan hingga kemampuan logistik dan geografi, menurut Global Firepower Amerika menempati posisi pertama.

Salah satunya berkat kepemilikan AS atas lebih banyak unit udara daripada negara lain di Bumi.

Diantaranya 2.085 pesawat tempur, 967 helikopter serang, 945 pesawat angkut dan 742 pesawat misi khusus.

AS juga memimpin dunia dengan 39.253 kendaraan lapis baja, 91 kapal perusak Angkatan Laut, dan 20 kapal induk. Ini memiliki sekitar 1.400.000 personel aktif.

Baca Juga: Semangat Anak-anak Indonesia Raih Masa Depan yang Indah, Pandemi Covid-19 Tidak Surutkan Semangat Ikuti Ajang Menggambar Mobil Impian Toyota

China

China menempati posisi kedua untuk militer paling kaya di dunia, hanya kalah dari Amerika Serikat.

Militer China memiliki anggaran belanja pertahanan sampai tahun 2020 sebesar $ 237 miliar.