Find Us On Social Media :

Tidak Hanya Diabetes, Sering Buang Air Kecil di Malam Hari Juga Bisa Jadi Pertanda Tekanan Darah Tinggi Alias Hipertensi, Benarkah Demikian? Begini Penjelasan Ahlinya!

By K. Tatik Wardayati, Minggu, 8 November 2020 | 08:00 WIB

Ilustrasi menahan buang air kecil

Intisari-Online.com – Buang air kecil merupakan salah satu cara tubuh mengeluarkan zat sisa dari dalam tubuh.

Namun, bila keseringan buang air kecil, terutama di malam hari, ini bisa jadi penyakit yang tidak bisa dianggap sepele.

Seberapa sering Anda buang air kecil di malam hari?

Yang kita tahu ini adalah tanda Anda mengidap diabetes, tapi ternyata sebuah penelitian baru mengungkapkan yang lain.

Baca Juga: Tanda-tanda Hamil 35 Minggu, Termasuk Sering Ingin Buang Air Kecil

Sebuah penelitian baru yang dilakukan di Jepang menemukan bahwa kebutuhan untuk buang air kecil di malam hari, yang disebut nocturia, dapat dikaitkan dengan hipertensi dan asupan garam yang tinggi.

Nocturia adalah suatu kondisi di mana orang bangun di malam hari karena mereka perlu buang air kecil.

Penyebab umum seseorang sering pergi ke toilet di malam hari termasuk asupan cairan yang tinggi, gangguan tidur, dan obstruksi kandung kemih.

Orang-orang tanpa nocturia dapat tidur hingga 8 jam tanpa harus buang air kecil, tetapi bebreapa mungkin hanya perlu bangun sekali pada malam hari, ini masih dianggap dalam batas normal.

Baca Juga: Peduli Tubuhmu 6 Tanda Tubuh Mengalami Dehidrasi, Urin Gelap!