Find Us On Social Media :

Punya Tambang Emas yang Mampu Hasilkan dengan 1.200 Ton Emas, di Negara Ini Gudangnya Saja Menyimpan Emas dengan 2.000 Ton, Begini Penampakannya!

By Afif Khoirul M, Selasa, 27 Oktober 2020 | 13:32 WIB

Tambang emas Polyus di Rusia.

Polyus adalah produsen emas terbesar di Rusia, dengan aset tambang di Krasnoyarsk, Irkutsk, Madagan dan Yakutia.

Pada 2019, perseroan memproduksi 2,8 juta emas dan diharapkan bisa menghasilkan volume emas yang sama tahun ini.

Suleiman Kerimov, seorang miliarder Rusia yang memegang saham mayoritas di Polyus, saat ini adalah orang terkaya di Rusia, menurut Forbes.

 Selementara itu di gudangnya Rusia juga memiliki jumlah emas yang tak kalah fantastis.

Menurut Sputnik, Rusia meningkatkan cadangan emasnya untuk mengurangi ketergantungannya pada dolar AS.

Menurut data hingga Juni 2018, total cadangan emas Rusia mencapai 1.944 ton atau setara dengan 17% cadangan devisa Rusia.

Pada saat yang sama, Rusia juga menjual aset senilai 77 miliar dollar AS termasuk uang tunai, obligasi,  dalam 6 bulan terakhir tahun 2018.

Baca Juga: Jika Terpilih Lagi, Ini Daftar Orang-orang yang Akan 'Dieksekusi' Trump, Siapa Saja?