Find Us On Social Media :

Tetap Harus Waspada, Meski Sudah Jutaan Nyawa Melayang di Dunia, Nyatanya Virus Corona Punya Kelemahan, Apa Itu?

By K. Tatik Wardayati, Selasa, 13 Oktober 2020 | 08:00 WIB

Ilustrasi

Soalnya, kalau enggak sengaja ada virus corona yang menempel di tangan kita, enggak akan berpindah ke dalam tubuh karena segera kita basmi pakai sabun dan air tersebut.

Cuci tangan yang benar menjadi cara efektif untuk mematikan virus corona biar enggak sampai menginfeksi tubuh kita. 

Virus Corona Lemah dengan Disinfektan

Keluarga virus corona sejauh ini telah menyebabkan beberapa infeksi penyakit seperti, SARS, MERS, dan Covid-19 yang sekarang menjadi pandemi.

Nah, secara umum karakter keluarga virus corona memiliki kemiripan karena diketahui lemah terhadap disinfektan.

Virus corona bisa menjadi nonaktif jika dihadapkan dengan disinfektan seperti alkohol dengan kadar 60-70%, hidrogen peroksida 0,5%, atau sodium hipoklorit 0,1% dalam waktu 1 menit. 

Maka dari itu sebaiknya, kita rajin membersihkan berbagai permukaan benda yang sering disentuh seperti HP, meja, gagang pintu, saklar lampu, dan lain sebagainya.

Virus corona juga diketahui bisa bertahan beberapa waktu bahkan hari, di permukaan benda seperti metal, kaca, plastik, kardus, dan lain sebagainya.

Akan tetapi, seiring berjalannya waktu, virus corona disebut enggak akan lagi cukup kuat untuk bisa menimbulkan infeksi, makanya pengiriman paket enggak dilarang.

Soalnya, penulaan dengan media pengantaran paket disebut rendah.

Baca Juga: Kualitas Udara, Air, dan Iklimnya Sangat Baik, Nyatanya Kasus Infeksi Virus Corona di Negara Terbersih di Dunia Ini Tetap Tinggi, Bisa Kolaps Jika Mereka Terus Lakukan Hal Ini