Find Us On Social Media :

Minum Air Rebusan Pisang Mentah Secara Rutin dan Rasakan Khasiat Tak Terduga pada Tubuh

By Tatik Ariyani, Senin, 5 Oktober 2020 | 08:00 WIB

Pisang hijau.

Pisang mentah sangat berguna untuk cukupi kebutuhan serat seseorang.

Dikutip dari Kompas.com, mengonsumsi serat setiap hari adalah kunci sukses hidup sehat.

Adapun manfaat serat adalah:

- Menghambat proses pencernaan di dalam usus, sehingga perolehan energi menjadi berkurang.

- Memberikan perasaan kenyang lebih lama.

- Memperlambat kenaikan gula darah, sehingga dibutuhkan sedikit insulin untuk mengubah glukosa menjadi energi.

- Membantu mengendalikan berat badan dengan memperlambat munculnya rasa lapar.

- Meningkatkan kesehatan saluran pencernaan dengan cara meningkatkan motilitas (pergerakan) usus besar.

- Mengurangi risiko penyakit jantung.

- Meningat asam empedu, lemak, dan kolesterol, serta mengeluarkannya melalui proses buang air besar (BAB).

Merebus pisang mentah dengan garam juga ampuh untuk atasi sembelit, selain bantu turun berat badan dan kenyang lebih lama.

Baca Juga: Biasa Ada di Dapur, Rempah Ini Bisa Menjadi Obat Penurun Panas Anak di Malam Hari, Jangan Panik!