Find Us On Social Media :

Kemesraan Timor Leste dengan China Bukan Satu-satunya, Perkara Ini Juga Jadi Ancaman Bagi Hubungan Australia dengan 'Ladang Uangnya'

By Khaerunisa, Minggu, 4 Oktober 2020 | 13:49 WIB

Ilustrasi Timor Leste

Intisari-Online.com - Impian Timor Leste untuk membangun industri minyak dan gasnya melalui megaproyek Tasi Mane membuat hubungannya dengan China kian mesra.

China disebut menjadi satu-satunya harapan Timor Leste untuk menyelesaikan megaproyek tersebut melalui sokongan dananya.

Kabarnya Bank Exim China menawarkan pinjaman $ 16 miliar untuk membiayai megaproyek tersebut, meski hal ini sempat disangkat Timor Leste.

Keberhasilan proyek itu sendiri digambarkan akan menyelamatkan kelangsungan hidup Timor Leste dan mengeluarkannya dari jurang kemiskinan.

Baca Juga: Timor Leste, Sudah Merdeka tapi Masih Selalu Berada di Kaki Indonesia karena Hal Ini

Proyek itu telah diperjuangkan oleh Timor Leste, namun menghadapi hambatan termasuk pandemi Covid-19 saat ini.

Sementara itu, kemesraan Timor Leste dengan China dapat memperumit hubungannya dengan Australia.

Hal itu disebut dapat menjadi tantangan bagi hubungan Australia dengan Timor Leste.

Namun rupanya bukan itu saja, hubungan Australia dengan Timor Leste juga masih terancam oleh hal ini.