Find Us On Social Media :

Meski Ekonominya Saat Ini Amburadul, Indonesia Pernah Diprediksi Jadi China Berikutnya Jadi Negara Ekonomi Terkuat Keempat Dunia, Karena Miliki Modal Ini

By Afif Khoirul M, Sabtu, 3 Oktober 2020 | 14:45 WIB

Peta Indonesia

China sendiri tumbuh dari negara berkembang menjadi salah satu kekuatan dunia saat ini, bahkan bersaing dengan Amerika.

Pada Maret 2020, PricewaterhouseCooper (PWC) The World, firma layanan profesional dunia, dalam 30 tahun memproyeksikan enam dari tujuh ekonomi terbesar dunia, dari negara berkembang akan melampaui Amerika Serikat.

Pada tahun 2050, sejumlah negara berkembang akan naik dan negara maju akan turun.

AS (turun dari peringkat ke-2 ke ke-3), Jepang (turun dari ke-4 ke 8) dan Jerman (turun dari posisi ke-5 menjadi ke-9). 

Bahkan ekonomi yang relatif lebih kecil seperti Vietnam, Filipina, dan Nigeria akan melihat lompatan besar dalam peringkat masing-masing selama tiga dekade mendatang, menurut laporan tersebut.

Sedangkan Indonesia diprediksi menjadi negara dengan ekonomi terkuat keempat di dunia pada tahun 2050. 

Hal itu dijelaskan dalam laporan PwC, berjudul 'The Long View - How Will the Global Economic Order Change by 2050'.

Baca Juga: Meski Masalah Laut China Selatan Terus Membara, Nyatanya Persoalan Ini Menduduki Kursi Belakang di PBB, Jokowi Justru Soroti Hal Ini