Find Us On Social Media :

Kian Giat Lakukan Latihan Militer di Laut China Selatan, China Luncurkan Empat Rudal Balistik yang Mematikan: Dengan Mudah Hancurkan Kapal Induk Begitu Saja!

By Maymunah Nasution, Sabtu, 29 Agustus 2020 | 10:15 WIB

rudal balistik China DF-26 jarak menengah

 

Intisari-online.com - Kementerian Pertahanan AS mengatakan China mengeluarkan seri rudal balistik ke Laut China Selatan minggu ini.

Peluncuran rudal balistik ini merupakan bagian dari latihan militer mereka.

Latihan militer tersebut dilakukan di ribuan mil sepanjang tepi pantai di perairan sengketa itu.

Sampai saat ini, Beijing telah mengklaim hampir semua bagian Laut China Selatan sebagai bagian dari kedaulatan mereka.

Baca Juga: Covid Hari Ini 29 Agustus 2020: Epidemiolog Peringatkan Gejala Covid-19 Happy Hypoxia yang Sulit Dideteksi, Bisa Berakibat Hilang Kesadaran hingga Kematian

Mereka abaikan hukum dan perundang-undangan internasional dan tingkatkan usaha untuk mendominasi dan memiliki perairan yang penuh dengan sumber daya alam tersebut.

China juga telah mengubah batu karang menjadi pulau buatan dan meningkatkan aktivitas militer angkatan laut di wilayah itu.

Ambisi mereka tentunya tidak bisa begitu saja diterima, ada setidaknya 5 negara yang menolak aksi China yang sewenang-wenang.

Sementara Washington mengatakan klaim Beijing di Laut China Selatan adalah ilegal.

Baca Juga: Abaikan Perjanjian 2002, China Terus Provokasi Laut China Selatan dengan Luncurkan 4 Rudal Balistik