Find Us On Social Media :

Cavien Satia, Belajar Geologi di Amerika untuk Masa Depan Negeri

By Trisna Wulandari, Senin, 17 Agustus 2020 | 13:15 WIB

Cavien Satia, anak Papua yang tengah menjalani program magister hidrogeologi di Illinois Stata University, Amerika Serikat.

Optimalkan air bersih

Sekali waktu Cavien juga pernah mendapat kelas dengan dosen pengampu yang memperlakukannya beda.

Ia bercerita, di kelas matlab itu, ia kesulitan mengerjakan coding.

Masih salah mengerjakan, dosennya tahu-tahu mengambil kertasnya dan membuangnya di depan kelas. Kelas berisi 10-11 orang itu sontak hening.

 

Di kelas itu hanya ia dan Gemma yang PoC. Perlakuan itu tak diterima teman-temannya yang berkulit putih.

Ia pun melaporkan tindakan dosennya ke kepala fakultas, yang berjanji membuat peraturan lebih ketat agar perlakuan sinis antarras ini tak berlanjut. 

Kendati demikian, Cavien masih menjumpai dosen-dosen yang cukup open minded.

Cara mengajarnya enak dan mengerti struggle para international students sepertinya dalam bahasa Inggris—yang bukan bahasa utamanya. 

Pernah ketika final exam kelas mineralogi, panjang lebar ia jelaskan deskripsi jawaban dengan membubuhkan keterangan bahwa ia tak tahu kosa kata tepatnya.

“Dikasi nilai 10, he he he,” kisah Cavien. 

Bicara geologi, Cavien cukup bersyukur dengan pendidikan yang ia selami.

Di samping belajar ke negara bagian lain, ia juga senang bisa konsul dengan advisornya yang berusaha belajar untuk pertama kalinya tentang kondisi geologi Papua setelah tahu ia dan Gemma berasal dari sana. 

Tahun ini, Cavien melanjutkan beasiswa di Illinois State University, magister hidrogeologi. Dengan cabang ilmu ini, Cavien ingin kelak dapat mengoptimalkan air bersih dan berkualitas di Papua.

Cavien sendiri dan teman-teman Papua dari rumpun sains dan teknik di Amerika kini berusaha merumuskan solusi untuk permasalahan anak-anak Papua.

Internet, contohnya, coba diurai dengan pendekatan sains, sambil mencari sponsor untuk kegiatan mereka.

===

Kisah anak-anak Papua yang maju dengan pendidikan selengkapnya dapat dibaca di Majalah Intisari edisi Agustus 2020.