Find Us On Social Media :

Musuh Bebuyutan, Iran Ejek AS Karena Usulan Perpanjangan Embargo Senjatanya Ditolak PBB, 'AS Akan Gagal'

By Mentari DP, Minggu, 16 Agustus 2020 | 08:00 WIB

Militer Iran.

Intisari-Online.com - Sudah bertahun-tahun lamanya Iran dan Amerika Serikat (AS) bermusuhan.

Dan hubungan keduanya semakin memanas ketika salah satu jenderal top Iran tewas akibat serangan udara AS.

Hingga kini, Iran dan AS masih saling melepar hujatan.

Seperti kali ini.

Baca Juga: Ngeri, Tak Sengaja Tertusuk Udang, Tangan Pria Ini Nyaris Membusuk dan Hampir Tewas, Dokter Sebut Hanya Ini Cara Untuk Menyelamatkan Nyawanya

Iran memuji hasil pemungutan suara Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) yang menolak proposal AS untuk memperpanjang embargo senjata terhadap Iran.

Iran mengejek AS dan menyatakan bahwa AS tidak pernah terisolasi sedemikian rupa hingga hasil pemungutan suara itu.

Dalam pemungutan suara Dewan Keamanan pada Jumat (14/8/2020), AS hanya mendapat dukungan dari Republik Dominika.

Baca Juga: Tak Hanya Karyawan Bergaji Minim yang Dapat Bantuan Pemerintah, Pelaku Usaha Kecil Juga Bisa Klaim Rp2,4 Juta dari Pemerintah, Begini Caranya