Dianggap Benda Berbahaya Pemicu Ledakan di Beirut, Negara Tetangga Indonesia Ini Ketar-ketir Malah Terlanjur Punya 170 Situs Berisi Amonium Nitrat

May N

Penulis

Negara tetangga Indonesia pusing terlanjur punya 170 situs penyimpanan amonium nitrat, rupanya pernah didemo warga

Dianggap Benda Berbahaya Pemicu Ledakan di Beirut, Negara Tetangga Indonesia Ini Ketar-ketir Malah Terlanjur Punya 170 Situs Berisi Amonium Nitrat

Intisari-online.com -Amonium nitrat menjadi penyebab utama ledakan yang terjadi di Beirut dan tewaskan sedikitnya 135 orang.

Mengetahui hal tersebut, Australia panik tak kepalang.

Rupanya, mereka menyimpan bahan kimia tersebut di berbagai tempat di negara itu.

Melansir Daily Mail, bahan kimia amonium nitrat itu tersimpan di 170 situs di Australia Selatan dengan sebuah stok besar di Newcastle, Sydney Utara.

Baca Juga: Bisa Jadi Tanda Penyakit Mematikan! Perhatikan Telapak Tangan Anda Jika 3 Ada Tiga Tanda Ini,Mungkin Anda Harus Segera Pergi ke Dokter

Ledakan hebat di ibu kota Lebanon dilaporkan berasal dari sebuah tempat dengan muatan 2.750 ton ammonium nitrat, yang memberi perhatian adanya kemungkinan bahaya bagi persediaan bahan tersebut di Australia.

Yang paling mengkhawatirkan adalah penimbunan amonium nitrat besar-besaran di sebuah fasilitas di Orica, Sydney Utara.

Tempat itu berjarak 3 kilometer dari CBD Newscastle dan 800 meter dari para penduduk di wilayah Stockton.

Hingga 12.000 ton bahan kimia amonium nitrat disimpan di sebuah pabrik Pulau Kooragang Orica, yang menghasilkan 430.000 ton setiap tahunnya.

Baca Juga: Masker Lemon dan Mentimun untuk Kulit Wajah Bersih Berseri, Yuk Coba!

Lebih dari 300 penduduk setempat berkampanye untuk merelokasi pabrik atau mengurangi persediaan jauh sebelum ledakan pada Selasa (4/8/2020) di Beirut, Lebanon terjadi.

"Ini akan menjadi bencana bagi Newcastle jika itu terpicu dan meledak," kata juru bicara Stockton Community Action Group, Keith Craig kepada Today Show, Kamis (6/8/2020).

"Kemungkinannya rendah, tetapi jika Anda melihat risikonya, jika memang terjadi, hasilnya akan menjadi bencana besar."

Craig memperbarui seruannya agar pabrik mengurangi jumlah amonium nitrat dan mempertimbangkan untuk memiliki fasilitas penyimpanan terpisah jauh dari masyarakat.

Baca Juga: Bukan Presiden Lebanon, Justru Presiden Negara Ini yang Sampai Telusuri Gang-gang Sempit Beirut yang Paling Parah Terkena Dampak Ledakan dan Janjikan Bantuan Untuk Rakyat

"Ini berkaitan betul dengan masyarakat, dengan regulator dan pemerintah, betapa kuatnya bahan peledak ini dan itu butuh perhatian yang nyata," kata Craig.

“Kecelakaan dapat terjadi dan dalam kasus ini dan jika terjadi tentu akan menjadi bencana besar.

"Ini bukan tempat yang tepat untuk produksi bahan kimia semacam itu," imbuhnya.

Namun, pihak perusahaan bersikeras telah mempertahankan protokol keselamatan dan memastikan pengelolaan produk bahan kimia itu dengan aman.

Baca Juga: Buktikan Ledakan di Beirut Sangat Dasyat, Pria Ini Awalnya Berada di Tengah Kota Terpental sampai Lautan Gara-gara Ledakan, Untung Tidak Tewas Tapi Begini Kondisinya

"Penting untuk dicatat bahwa tidak ada satupun insiden yang melibatkan penyimpanan amonium nitrat dalam sejarah 51 tahun situs Pulau Kooragang," kata seorang juru bicara pabrik Orica.

Amonium nitrat itu menurutnya, telah disimpan di area kompleks yang tahan api dan dibangun dari bahan yang tidak mudah terbakar.

"Tidak ada sumber yang mudah terbakar di dalam zona pengecualian yang ditentukan di sekitar area ini," kata juru bicara itu.

Sementara pengawas keamanan tempat kerja SafeWork SA mengatakan bahwa sebanyak 170 lokasi yang menyimpan bahan kimia di negara bagian itu berlisensi dan semuanya berisiko rendah.

Baca Juga: AS Mulai Gentar Bikin Gara-gara dengan China, Menhan AS Telepon Menhan China untuk Bicarakan Hal Ini, Cari Damai?

"Semua penyimpanan amonium nitrat di negara bagian itu diatur dengan ketat, dikontrol dengan ketat dan kami memantau kondisi penyimpanan amonium nitrat," kata ahli bahan kimia, bahaya dan bahan peledak SafeWork SA, Natasha Wright, kepada ABC.

Dia menambahkan, persediaan terbesar negara itu memiliki sekitar 270 ton, kurang dari 10 persen dari jumlah yang memicu ledakan di Beirut.

Situs lain yang hanya mengandung setengah kilogram berada di lokasi terpencil.

"Semua situs tersebut telah diperiksa oleh agen kami dan kami telah meninjau rencana manajemen keselamatan dan keamanan mereka," Ms Wright meyakinkan.

Baca Juga: Kelewat Sangar! Suku Mundari di Sudan Selatan Menjaga Sapinya dari Maling dengan AK-47, Bukan dengan Cambuk Tradisional

Sejumlah kecil amonium nitrat biasanya digunakan untuk menyuburkan tanaman ada pun jumlah yang lebih besar digunakan untuk penambangan.

Sejak 2006, siapa pun yang membeli, mengirim, menggunakan ataupun menyimpan bahan kimia amonium nitrat arus memiliki lisensi dari SafeWork SA.

Wright mengatakan amonium nitrat yang ada dan berlisensi punya risiko rendah dan berada di bawah pengawasan keamanan dan aturan ketat.

"Saya tidak bisa membayangkan apa yang terjadi di Beirut," ujar wanita itu.

Baca Juga: Penelusuran Amonium Nitrat Muatan Kapal Bisa Berhenti di Lebanon Terkuak: Hendak Dikirim ke Perusahaan Bahan Peledak, Termasuk Eks Kapten Kapal Ditahan 11 Bulan Bersama Krunya di Lebanon, Mengapa?

Adapun pakar bahan peledak Tony Richards, menyerukan agar persediaan amonium nitrat dipindahkan jauh dari pusat populasi masyarakat seperti di Newcastle, kota terbesar kedua setelah NSW yang menampung lebih dari 322.000 orang.

Meskipun dia percaya dalam praktik keselamatan perusahaan yang ketat, dia mengatakan selalu ada kemungkinan yang sangat kecil dari sesuatu yang tidak beres.

"Jika Anda pergi ke perusahaan beberapa hari sebelumnya dan mengatakan apakah pabrik itu berpeluang meledak dan menewaskan banyak orang serta menyebabkan kerusakan miliaran dollar, tentu mereka akan mengatakan tidak ada peluang," kata Richards kepada Sydney Morning Herald.

(Miranti Kencana Wirawan)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ledakan Lebanon, Pakar Khawatir 170 Situs Berisi Amonium Nitrat di Australia"

Ingin mendapatkan informasi lebih lengkap tentang panduan gaya hidup sehat dan kualitas hidup yang lebih baik?Langsung saja berlangganan Majalah Intisari. Tinggal klik di sini

Artikel Terkait