Find Us On Social Media :

Jutaan Petani Lenyap dalam 10 Tahun Terakhir, Manusia Butuh 3 Bumi Jika Ingin Tetap Hidup pada Tahun Ini, Sudah Dekat

By Muflika Nur Fuaddah, Selasa, 4 Agustus 2020 | 10:18 WIB

Ilustrasi petani di sawah saat mengolah padi.

Intisari-Online.com - Sejumlah akademisi IPB University menyebut, pada tahun 2050 nanti diperlukan sebanyak tiga bumi untuk mencukupi kebutuhan manusia.

Pertambahan jumlah penduduk mengakibatkan kebutuhan akan lahan semakin meningkat, baik untuk bertahan hidup, menghasilkan pangan dan sebagai tempat tinggal.

Sayangnya, jumlah penduduk yang meningkat dan tidak diimbangi dengan peningkatan luas lahan, berpotensi menyebabkan bumi semakin terbatas kemampuannya untuk memenuhi kebutuhan seluruh umat manusia.

Sekretaris Program Studi Pascasarjana Sosiologi Pedesaan IPB University mengatakan, konsumsi penduduk dunia saat ini saja sudah memerlukan sumber daya setara dengan 1,7 bumi.

Baca Juga: Tepat di Jantung Kota Hancurnya Kedubes Mereka, China Berhasil 'Tembus' Eropa Lewat Dua Senjata Penghancur Ini

“Konsumsi penduduk dunia saat ini memerlukan sumber daya setara dengan 1,7 bumi."

"Jika hal ini terus berlanjut maka tahun 2050 diperlukan sebanyak tiga bumi untuk mencukupi kebutuhan manusia."

"Hal ini disebabkan penurunan kualitas lingkungan karena ulah manusia,” ungkap Ekawati dalam kegiatan webinar “Fema Wise” yang digelar oleh Fakultas Ekologi Manusia (Fema) IPB, seperti dilansir dari laman IPB."

"Salah satu faktor yang dianggap bertanggung jawab atas penurunan kualitas lingkungan tersebut, kata dia, adalah manusia."

Baca Juga: Bukan dari Kelelawar, 2 Negara Eropa Ini Laporkan Virus Corona Mungkin Menyebar dari Hewan Langka Ini, Langsung Buat Mereka Dibantai Tanpa Ampun!