Find Us On Social Media :

Selalu Pakai APD Lengkap, Dokter Ini Ungkap Dirinya Positif Covid-19 hingga Mengaku Tak Bisa Mencium Apapun, 'Belum Tahu Bagaimana Bisa Tertular'

By Mentari DP, Minggu, 2 Agustus 2020 | 15:00 WIB

Ilustrasi APD atau Alat Pelindung Diri.

Intisari-Online.com - Seperti yang kita ketahui, dokter dan perawat merupakan garda terdepan yang melawan virus corona (Covid-19).

Mereka pun diminta menggunakan alat pelindung diri (APD) lengkap saat merawat pasien.

Walau begitu, masih saja ada petugas medis yang tertular Covid-19.

Salah satunya adalah seorang dokter bernama Ardiles.

Baca Juga: Semakin Kisruh di Laut China Selatan, Negara-negara Ini Ternyata Punya Nyali Besar dan Siap Angkat Senjata Lawan China

Dia pun membagikan kisahnya yang terinfeksi virus corona dalam akun Twitter pribadinya, @Ardilol pada Sabtu (29/7/2020).

Menurutnya, dia selalu mengenakan APD lengkap saat berada di rumah sakit.

Bahkan, ia mengaku tak pernah pergi ke mana-mana, ia hanya menghabiskan waktu di rumah sakit dan di indekosnya.

 

Tapi Ardiles mengungkapkan, dirinya pertama kali merasakan gejala batuk pada Jumat (21/7/2020).

Baca Juga: Jumlah Kasusnya Terbesar ke-2 Setelah Indonesia, Petugas Medis di Filipina Ngaku Kelelahan, 'Kami Kalah Dalam Pertarungan Lawan Covid-19'