Find Us On Social Media :

Terbaik di Jepang! Temui Pedang Legendaris Honjo Masamune yang Keberadaannya Misterius

By Muflika Nur Fuaddah, Sabtu, 1 Agustus 2020 | 18:33 WIB

Temui Pedang Legendaris Honjo Masamune

Kisah ini, yang agaknya tidak mungkin benar-benar terjadi, adalah tentang persaingan antara kedua ahli pedang.

Persaingan itu bertujuan untuk menentukan siapa pembuat pedang yang lebih hebat itu.

Dalam sebuah versi, diceritakan bahwa masing-masing pedang buatan Masamune dan Murasama dan diletakkan di atas sungai untuk menguji kualitasnya.

Pedang Muramasa memotong semua yang bersentuhan dengan bilahnya.

Baca Juga: Nyaris Mati Digigit Ular Berbisa, Ilmuwan Ini Malah Ketagihan dan Sengaja Digigit Ular Sampai 173 Kali, Endingnya Mengejutkan Darahnya Berubah Menjadi Seperti Ini

Sebaliknya, pedang Masamune hanya memotong daun yang mengambang.

 

Muramasa merasa menang karena pedangnya lebih tajam, namun penilaian ada di tangan seorang bhikku.

Bhikkhu ini telah mengamati persaingan antara kedua ahli pedang dan memutuskan bahwa kualitas pedang Masamune lebih tinggi daripada milik Muramasa.

Menurut bhikkhu itu, pedang Muramasa adalah ciptaan yang jahat dan haus darah, karena pedang itu memotong segalanya tanpa pandang bulu.

Baca Juga: 150.000 Prajurit, 900 Kapal: Penggalian Mengungkap Ukuran 'Raksasa' Armada Antony & Cleopatra di Pertempuran Actium yang Melegenda