Find Us On Social Media :

Perkirakan Pandemi Virus Corona Sejak 2 Tahun yang Lalu, Bill Gates Sebutkan Tidak Bisa Optimis Terkait Pengembangan Virus Corona, 'Lebih Seram dari Perkiraan Saya'

By Maymunah Nasution, Jumat, 26 Juni 2020 | 13:17 WIB

Bill Gates

Intisari-online.com - Nama Bill Gates sering dikaitkan dengan teori konspirasi virus Corona.

Pasalnya, miliarder ini sudah memperkirakan virus ini sejak lama.

Meski begitu, betapa antiklimaks apa yang ia ucapkan setelah menyebut wabah Covid-19 lebih suram daripada yang ia perkirakan.

Dikutip dari Kontan.co.id, Bill Gates mengatakan fakta bahwa masih banyak orang-orang di Amerika yang sekarat.

Baca Juga: Unjuk Rasa RUU HIP Sampai Bakar Bendera Partai Banteng, Megawati Meradang dan Terbitkan Surat Perintah, Jalur Hukum Akan Ditempuh!

Hal itu tunjukkan Amerika bahkan tidak cukup mampu melakukan banyak hal untuk memerangi pandemi Corona.

"Adalah mungkin untuk meningkatkan pengujian untuk patogen baru dengan sangat, sangat cepat," katanya, Kamis (25/6).

"Sebenarnya sejumlah negara melakukannya dengan sangat baik dalam hal ini dan teknologinya terus membaik di sana.

"AS khususnya belum memiliki pesan kepemimpinan atau koordinasi yang Anda harapkan," kata Gates.

Baca Juga: Walau Ada Ribuan Kasus Covid-19 Setiap Harinya, Indonesia Diprediksi Jadi Negara dengan Pemulihan Ekonomi Tercepat Kedua Setelah China, Bahkan Kalahkan Malaysia