Find Us On Social Media :

Bagai Angin Segar di Tengah Pandemi, Wujudkan Ketahanan Pangan Nasional, Kementan Berikan Bantuan Padat Karya

By May N, Rabu, 29 April 2020 | 11:40 WIB

“Dana untuk padat karya langsung ditransfer dari pemerintah ke rekening kelompok penerima manfaat,” ujar Dirjen PSP Kementan.

Kelompok tani, imbuh dia, selanjutnya mulai melaksanakan program dengan dibimbing petugas pertanian yang ada di daerah.

Bantuan sebesar Rp 600 juta

Kementan sendiri memberikan bantuan untuk Program Padat Karya di Simalungun itu sebesar Rp 600 juta.

Baca Juga: Setelah 339 Mayat Ditemukan dalam Satu Lubang, Kini Kerangka Manusia Tanpa Kepala dalam Posisi Berlutut Ini Ditemukan di Utara Kota Wuhan di China: Berbaring di Lubang Kubur

Bantuan itu ditujukan untuk memperbaiki talang irigasi yang jebol karena longsor, sehingga lahan yang semula tidak produktif dapat dioptimalkan.

Perbaikan talang irigasi di Desa Nagori Negeri Dolok, Kabupaten Simalungun dikerjakan bersama oleh P3A Harapan Tani sebagai penerima bantuan padat karya dari Kementan.

Lahan seluas 430 hektar (ha) sebelumnya tidak dapat dilakukan pertanaman karena rusaknya talang irigasi.

“Dengan perbaikan talang irigasi ini, diharapkan produktivitas pertanian dapat terus meningkat dan memberikan nilai tambah bagi para petani,” ujar Sarwo Edhy.

Baca Juga: 10.000 Kuburan Ditambah, Video Mengerikan dari Kuburan Massal Korban Corona di Iran Memicu Ketakutan akan Angka Kematian yang Sebenarnya, Akivis: 10 Kali Lebih Tinggi dari yang Dilaporkan