Find Us On Social Media :

Tangkal Gerd dengan Berbagai Makanan untuk Penderita Asam Lambung ini

By Maymunah Nasution, Selasa, 28 April 2020 | 22:25 WIB

Penderita Asam Lambung Bisa Lakukan 7 Cara Ini Selama Ramadan Agar Puasa Lancar

Untuk membantu mengurangi munculnya gejala Gerd, pola makan harus berfokus dengan menghindari makanan yang cenderung memicu naiknya asam lambung.

Jenis makanan ini meliputi:

Makanan yang mengandung asam tinggi.

Makanan dengan kandungan lemak tinggi.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Kesehatan Hari Ini 29 April 2020, Leo Gunakan Minyak Esensial untuk Membuat Tenang dan Libra Siapkan Air Panas untuk Mandi

Pada taraf tertentu, semua jenis makanan sebenarnya akan meningkatkan produksi asam lambung.

Tetapi, makanan berlemak tinggi akan menambah produksi asam jauh lebih banyak.

Jenis makanan ini juga cenderung tertahan lebih lama di lambung, dan memicu otot di bagian bawah esofagus mulai rileks sampai terjadi refluks asam lambung.

Walau tidak memberikan jaminan 100 persen bagi penderita untuk terbebas dari Gerd, menjauhi makanan-makanan tersebut bisa tetap dilakukan untuk menurunkan risiko munculnya serangan Gerd.

Baca Juga: Tercatat Data Kematian Covid-19 773, Kematian Akibat Virus Corona Disebut-sebut Bisa Lebih dari 2000 Kematian, Data ini Petunjuknya