Find Us On Social Media :

Selain Kebersihan Diri, Cegah Juga Corona Masuk ke Rumahmu, Ini Lokasi dan Barang yang Penting untuk Diberisihkan

By Khaerunisa, Minggu, 22 Maret 2020 | 08:18 WIB

Jaga Kebersihan Rumah

Baca Juga: Paolo Maldini, Paulo Dybala, dan Sejumlah Pemain Sepak Bola Dunia Positif Virus Corona

Melansir laman Forbes, pembersihan bisa dilakukann dengan larutan alkohol 70 persen atau larutan pemutih setidaknya dengan takaran empat sendok teh peutih per satu liter air.

Selain itu, Anda juga perlu mengidentifikasi lokasi-lokasi yang kerap disentuh di area spesifik, seperti:

1. Dapur

Dapur atau area makan merupakan salah satu tempat terbaik bagi kuman berkeliaran.

Di area ini ada banyak permukaan yang biasanya tersentuh.

Beberapa titik tersebut antara lain, pintu lemari es, rak, dan pegangan lemari dapur.

Anda perlu memperhatikan peralatan berbaan perak dan logam seperti pisau, sendok.

Selain itu, jika Anda kerap menggunakan tas belanjaan keluar rumah, tak ada salahnya merendamnya kembali di wastafel dengan air sabun panas.

Baca Juga: Peduli Tubuhmu: Ini Dia Pentingnya Memperhatikan Detak Jantung Maksimum

2. Kamar mandi

Selain dapur, area di kamar mandi juga rentan menjadi tempat berkembangnya virus.

Selama ini, kita tahu bahwa handuk lembab sering menjadi salah satu tempat tinggal viirus.