Harga Masker Capai Rp 1,8 Juta Akibat Corona, Tim Cyber Polisi Akan Pantau Penjualan Masker Online: 'Itu Akan Kita Cek Semua'

Muflika Nur Fuaddah

Penulis

Masker semakin menjadi langka di Indonesia. Kalaupun ada, harganya melambung hingga jutaan rupiah. Simak selengkapnya.

Intisari-Online.com - Masker semakin menjadi langka di Indonesia.Kalaupun ada, harganya melambung hingga jutaan rupiah.

Bahkan dari penelusuran Tribunnews.com, ada yang menjual masker Rp 1,8 juta per box.

Hal itu menyusul pengumuman resmi pemerintah mengenai dua WNI yang positif terkena virus corona pada Senin, (2/3/2020).

Terkait kasus ini, Kbaid Humas Polda Metro Jaya, Komisaris Besar Polisi Yusri Yunus mengatakan pihaknya akan melakukan patroli.

Baca Juga: Naas, Wanita Hamil dan Kelima Anaknya Ini Tewas Setelah Dipaksa Berjalan Melewati Api, dan Penduduk Satu Desa Dibantai oleh Aliran Sesat: 'Kami Terpilih oleh Tuhan'

Hal itu dilakukan untuk mengantisipasi penimbunan oleh oknum tertentu.

"Nanti kita secara preventif saja dulu untuk bisa mempatroli, mengecek semua," kata Yusri kepada awak media, Selasa (3/3/2020).

Yusri menyebut polisi akan menerjunkan tim cyber untuk memantau penjualan masker online.

Pihaknya akan menyelidiki apakah ada penimbunan atau penjualan yang dilakukan secara tidak wajar.

Baca Juga: Kabar Buruk bagi China, Pemerintah Umumkan Bahwa Wabah Virus Corona Ini Akan Bertahan di Tiongkok hingga Berbulan-bulan, Tingkat Kematian Telah Naik 3 Persen

"Memang banyak menjual dengan melalui media online ya, itu akan kita cek semua tim cyber kita akan menyelidiki semua."

"Kemudian kita akan mencari para pelaku yang menimbun, menyelidiki ini semua akan kita lakukan," pungkasnya.

Masker Bisa Capai Jutaaan Rupiah per Box

Baca Juga: Usai Menyembelih Babi, Pria Ini Mendadak Kaya Setelah Temukan Benda Aneh Berbulu Ini, Tak Pernah Terjadi Sebelumnya Meski Sudah Ternak Babi Bertahun-tahun

Tribunnews.com mencoba mencari masker N95, Senin (2/3/2020).

Menyusuri lorong-lorong di Pasar Pramuka, bertanya dari satu kios ke kios lainnya, ternyata masker N95 masih langka.

"Kosong, adanya masker biasa," jawab penjaga toko ketika ditanya soal stok masker N95.

Tidak semua toko mempunyai stok masker N95.

Baca Juga: Tagihan Kakek Miskin Ini Tembus Rp259 Milliar, Padahal Sehari-hari Hanya Pakai Lampu dan Kipas Angin, Kok Bisa?

Kalaupun ada, harganya masih jutaan yakni Rp 1,2 hingga 1,5 juta untuk satu boxnya.

Yanti, seorang karyawan swasta di kawasan Sudirman mengaku membeli masker N95 karena memang diperintah oleh kantornya.

"‎Susah cari masker N95 di sini. Saya keliling Pasar Pramuka banyakan jual masker yang biasa."

"Sementara kantor suruh beli yang N95. Walau harganya jutaan karena kantor yang suruh, ya saya beli saja," tutur Yanti.

Baca Juga: 'Balas Dendam' Atas Kematian Tentaranya, Turki Jatuhkan 2 Jet Tempur, Serta Hancur Leburkan 8 Helikopter, 103 Tank, dan 72 Peluncur Roket Milik Suriah, Rusia Terancam Turun Tangan

Untuk diketahui masker N95 atau masker respirator hanya meroket jadi jutaan dan langka karena disebut efektif mengantisipasi penyebaran virus corona.

Masker ini mampu menyaring udara hingga 95 persen.

Tribunnews.com juga melakukan penelusuran di toko jual beli online untuk mengetahui harga masker.

Baca Juga: Kisah Penemu Viagra, Rela Pertontonkan Organ Kejantanannya 'Berdiri' Dihadapan Banyak Orang Hanya Demi Buktikan Obat Kuat Ciptaanya Bekerja dengan Baik

Untuk harga masker Sensi di situs penjualan online, shopee.co.id dijual dengan kisaran harga Rp 100,000 hingga Rp 600,000 per box.

Sedangkan di situs penjualan tokopedia.com, masker Sensi dijual dengan kisaran harga mulai dari Rp 250,000 hingga lebih dari Rp 350 ribuan per box.

Untuk masker N95 dijual dengan kisaran yang berbeda dengan masker merk Sensi.

Masker N95 memiliki filter yang digunakan untuk menyaring udara yang dihirup oleh pengguna.

Baca Juga: Virus Corona Masih Mewabah, Ribuan Calon TKI Tak Surut Niat Berangkat ke Korsel Demi Nasib yang Lebih Baik, Upah Tinggi Jadi Daya Pikat Utama

Di situs shopee.co.id, masker N95 ini dijual ecer dalam kisaran harga mulai dari Rp 40,000 hingga Rp 100 ribuan.

Berbeda dengan harga di Shopee, di tokopedia.com, harga ecer masker N95 ini sekitar Rp 30 ribuan.

Untuk harga satu box berisi 20 masker N95 ini dijual kisaran harga hingga Rp 1,8 jutaan.

Sebelum virus corona positif menginfeksi warga Indonesia, stok masker wajah di apotik sudah mengalami kelangkaan sejak sebulan lalu.

Artikel ini pernah tayang di Tribunnewswiki.com dengan judul asli "Harga Masker Capai Rp 1,8 Juta Akibat Corona, Tim Cyber Polisi Akan Pantau Penjualan Masker Online"

Artikel Terkait