Find Us On Social Media :

Tembus 50 Negara dengan 83.265 Kasus dan 2.858 Orang Meninggal, Bagaimana Sebenarnya Virus Corona Menyebar?

By Muflika Nur Fuaddah, Jumat, 28 Februari 2020 | 12:12 WIB

Para pekerja medis dilengkapi pakaian pelindung memindahkan seorang pasien diduga terinfeksi virus corona

Intisari-Online.com - Jumlah kasus infeksi virus corona terus mengalami peningkatan.

Hingga Jumat (28/2/2020) pagi kasus virus corona secara global mencapai 83.265 dengan jumlah kematian mencapai 2.858.

Kendati demikian, pasien yang sembuh juga mengalami peningkatan dengan total 36.436.

Total setidaknya ada 50 negara yang melaporkan temuan kasus infeksi Covid-19 ini.

Baca Juga: Lolos dari Maut yang Merenggut 13.000 Jiwa dalam Kondisi Sangat Kelaparan, Inilah Wajah Mengerikan para Penyintas Perang Sipil di Amerika, Kamp untuk Tampung 10.000 Orang Diisi Empat Kali Lipatnya

Hal itu sebagaimana dilansir dari SCMP, Jumat (28/2/2020).

Lantas bagaimana virus corona menyebar?

Melansir dari Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS (CDC), virus corona diperkirakan menyebar terutama dari orang ke orang.

Adapun proses penyebaran antara orang-orang yang berhubungan dekat satu sama lain yakni dalam jarak sekitar 2 meter.

Baca Juga: Seorang Pria Terkejut Bukan Main Saat Menemukan Bagian Tubuh Manusia Ini di Dalam Seporsi Kari Babi yang Dipesannya di Restoran, Justru Teka-teki Dari Mana Benda Itu Berasal Tak Terpecahkan