Find Us On Social Media :

Sepatu Paling Nyaman Digunakan Berbagai Kesempatan, Ini Cara Bersihkan Sesuai Bahan Material Sepatunya

By K. Tatik Wardayati, Minggu, 26 Januari 2020 | 06:00 WIB

ilustrasi Sneakers.

Intisari-Online.com – Tidak heran bila sepatu yang satu ini menjadi kesayangan oleh banyak orang di segala lapisan.

Bagaimana tidak, dengan menggunakan sepatu sneakers kita mudah bergerak dan luwes ke mana saja.

Memakai kain dan kebaya tapi bersepatu sneakers? Mengapa tidak? Sudah jadi tren malah.

Sayangnya, hujan yang melanda beberapa wilayah di Indonesia  dengan intensitas tinggi ini membuat sebagian orang enggan beraktivitas.

Baca Juga: Sneakers, Kaus Berkerah, dan Celana Jeans, Cermin Politik Muda dan Rileks dari Koalisi Jokowi

Masalahnya adalah ketika kita harus kehujanan saat pergi ke kantor dan kita memakai sneakers.

Salah satu masalah yang paling mengesalkan ketika harus menerobos hujan adalah sneaker basah dan kotor akibat hujan yang tak terduga.

Sneaker yang sudah lama dan sering digunakan juga bisa saja sudah kotor dan kehilangan warna aslinya.

Tak perlu khawatir, kamu hanya perlu membersihkannya dengan cara yang tepat agar fungsi dan material sneakers kesayangan tidak rusak.

Baca Juga: Berhentilah Menggunakan Sneakers Tanpa Kaus Kaki! Itu Bisa Merusak Kakimu