Penulis
Intisari-online.com -Tahun 2019 akan segera berakhir.
Biasanya, menjelang tahun baru, banyak dari kita yang memikirkan resolusi yang akan diraih di tahun selanjutnya.
Beberapa pria masih menanggap jika menurunkan berat badan merupakan hal penting untuk diraih, tetapi rupanya hasil survei ini menunjukkan hal sebaliknya.
Survey yang dilakukan oleh perusahaan kebugaran Planet Fitness membuktikan jika wanita kurang menyukai pria berotot.
70% wanita bahkan menganggap pria lebih menarik jika mereka 10 kg lebih berat dari massa tubuh rata-rata mereka.
Artinya, pria 'gendut' atau yang memiliki bentuk tubuh 'dad bod' yaitu penampilan otot lebih sedikit dan lebih banyak lemak.
Dad bod juga digambarkan sebagai fisik pria yang relatif bugar tapi tidak ramping atau berotot.
Survei tersebut dilakukan secara online dan mengambil respon 2000 wanita anonim, dan hasilnya mengejutkan.
Hasil survei ternyata tidak hanya berhenti di situ.
Hasil juga menunjukkan, 78% wanita berpikir jika pria yang terlihat lebih gendut dari penampilan rata-rata terlihat lebih percaya diri.
Sedangkan 80% wanita bangga menikahi pria dengan 'dad bod'
47% wanita juga yakin jika trend 'dadbod' adalah pengganti 'six-pack' yang baru.
Baca Juga: Jangan Buru-buru Terapi Uap Bila Anak Alami Batuk Pilek, Ada Efek Sampingnya!
Studi yang lain menunjukkan jika pria gendut akan membeli celana yang lebih longgar.
Hal inimerupakan lingkungan lebih ramah untuk sperma sehingga jumlah sperma yang dihasilkan meningkat dan kesuburan pria terjamin.
Wanita juga berpikir pria seperti ini memiliki kemampuan menjadi ayah lebih baik dibandingkan pria berotot.
"Hampir empat dari lima di antara perempuan dan pria percaya dad bod merupakan tanda seorang pria yang percaya diri dengan tubuhnya sendiri,” menurut survei.
Hasil juga menunjukkan, 65 persen orang mengatakan dad bod itu menarik, serta 61 persen mengatakan pria dengan dad bod seksi--naik 10 persen dari 2018.
Bahkan, menurut riset, orang-orang dengan dad bod mengaku lebih bahagia.
"Lebih banyak pria dengan dad bod--tahun ini dibandingkan dengan yang lalu--mengatakan mereka lebih bahagia dengan tubuh mereka--79 persen vs 64 persen. Memiliki tipe tubuh seperti itu telah meningkatkan kehidupan mereka dalam beberapa cara--72 persen vs 62 persen," tulis survei.
Selain itu, dad bod juga membuat mereka lebih santai, 46 persen vs 37 persen. Selain itu, 48 persen dad bods mengaku hal tersebut membantu mereka menerima diri mereka sendiri.