Curi Uang Rp1,2 Miliar dari Tempat Kerjanya, Pria Ini Tertangkap Hanya Karena Hal Sepele Ini

Tatik Ariyani

Penulis

Dia ditangkap oleh FBI pada 4 Desember karena diduga mencuri lebih dari $ 88.000 (Rp1,2 miliar) uang tunai dari bank tempat ia bekerja.

Intisari-Online.com - Seorang pria diduga mencuri uang dari tempat ia bekerja, namun akhirnya ia berhasil ditangkap karena tindakan sepele yang dilakukannya sendiri.

Pria itu adalah Arlando Henderson, seorang mantan karyawan bank dari Charlotte.

Dia ditangkap oleh FBI pada 4 Desember karena diduga mencuri lebih dari $ 88.000 (Rp1,2 miliar) uang tunai dari bank tempat ia bekerja, seperti melansir Unilad, Minggu (15/12/2019).

Pria berusia 29 tahun itu dilaporkan memiliki akses ke brankas bank, menurut pernyataan yang dikeluarkan oleh Kantor Kejaksaan Amerika Serikat Distrik Barat North Carolina pada hari Jumat, 13 Desember.

Menurut dugaan yang terkandung dalam dakwaan, yang disegel awal pekan ini di pengadilan federal, Henderson mencuri uang dari simpanan yang dibuat oleh pelanggan bank dari brankas pada setidaknya 18 kali pada tahun 2019.

Baca Juga: Konyol, Pembunuh Berantai Ini Nekat Potong Organ Vitalnya Sendiri demi Terlihat Seperti Dewa Ular Tapi Berakhir Seperti Ini

Henderson kemudian diduga menyimpan sebagiannya di dekat ATM.

Pihak berwenang mengatakan Henderson menggunakan uang curian itu untuk pengeluaran pribadinya.

Selain itu, ia juga menggunakan uang itu untuk 'membayar uang muka dalam jumlah besar pada kendaraan mewah'.

Menurut pernyataan itu, ia melakukan pembayaran tunai $ 20.000 (Rp280 juta) untuk Mercedes-Benz 2019.

Baca Juga: Masuk dalam Radar Jokowi Sebagai Dewas KPK, Artidjo Alkostar Bukanlah Sosok Sembarangan, Koruptor Paling Takut Saat Berhadapan Dengannya

Henderson memperoleh pinjaman mobil untuk sisa saldo dari bank lain.

Dia melakukan ini 'dengan memberikan informasi palsu dan dokumen palsu, termasuk laporan bank palsu', klaim dakwaan.

Kejahatan Henderson akhirnya terbongkar juga.

Baca Juga: Ini yang Terjadi pada Tubuh Jika Makan Pisang Setiap Hari, Salah Satunya Cegah Kanker Usus

Terutama karena ia memutuskan untuk berbagi kekayaan barunya dengan dunia melalui media sosial.

Di beberapa posting Facebook dan Instagram, Henderson memposting foto dirinya memegang simpanan uang tunai yang besar, dan berpose di depan mobil barunya.

Dalam satu posting, mulai 4 Agustus, Henderson menulis, "Saya membuatnya terlihat mudah tetapi ini benar-benar PROSES."

Di tempat lain, kurang dari sebulan kemudian pada 1 September, ia menulis: "Melihat merek saya memikirkan ini bagaimana saya menjadi kaya."

Baca Juga: Tak Semua Ponsel Bisa Gunakan WhatsApp di Tahun 2020, Begini Cara Cek Apakah Ponsel Anda Tetap Bisa Pakai WhatsApp

Segera, polisi menyusulnya, dan Henderson didakwa dengan dua tuduhan penipuan di lembaga keuangan, 19 tuduhan pencurian, penggelapan dan penyalahgunaan, dan 12 tuduhan membuat entri palsu.

Semua tuduhan tersebut membawanya pada hukuman maksimum 30 tahun penjara dan denda $ 1 juta (Rp14 miliar).

Henderson juga telah dituduh pencucian uang transaksional.

Tuduhan itu membawa hukuman 10 tahun penjara dan denda $ 250.000 (Rp3,5 miliar).

Baca Juga: Daripada Diam di Dalam Lift Lebih Baik Rasakan 7 Manfaat Naik Turun Tangga untuk Kesehatan Ini, Salah Satunya Turunkan Risiko Stroke

Artikel Terkait