Find Us On Social Media :

Baru Saja Depak Satu Selirnya, Ternyata Perjalanan Kehidupan Cinta Sang Raja 'Nyentik' Ini Sangatlah Rumit

By Nieko Octavi Septiana, Jumat, 25 Oktober 2019 | 17:00 WIB

Raja Vajiralongkorn

Intisari-Online.com - Raja Thailand Vajiralongkorn menjadi sorotan karena mencabut gelar satu selirnya, Sineenat Wongvajirapakdi.

 

Selain urusan negaranya, tampaknya Raja Thailand ini juga memiliki kehidupan cinta yang rumit.

Raja Vajiralongkorn sendiri telah naik tahta tahun 2016 setelah kematian ayahnya, Raja Bhumibol Adulyadej.

Dia menerima tahta pada malam 1 Desember 2016, dengan penobatannya mulai dari 4-6 Mei 2019.

Baca Juga: Didepak Karena Ingin 'Kudeta' Permaisuri, Mantan Selir Raja Thailand Ini Ternyata Bukan Orang Sembarangan

Raja Vajiralongkorn adalah raja kesepuluh dari dinasti Chakri. Pada usia 64, ia adalah raja Thailand tertua yang naik takhta.

Berikut perjalanan cinta rumit dari Raja Vajiralongkorn seperti dilansir dari Honey.

Pernikahan pertama: Sepupu pertama Soamsawali Kityakara

Ketika dia masih Putra Mahkota Vajiralongkorn, dia menikah untuk pertama kalinya pada 3 Januari 1977 dengan Puteri Soamsawali Kitiyakara, sepupu pertamanya di pihak ibunya. Pasangan itu memiliki satu putri - Putri Bajrakitiyabha.

Baca Juga: Fakta Perempuan dalam Militer Korea Utara, Dipilih yang Paling Cantik hingga Kewajiban Tampil dan Hibur Para Pemimpin