Find Us On Social Media :

Fakta Panglima TNI Hadi Tjahjanto, Dulu Dipandang Sebelah Mata, Kini Jadi Orang Paling Berkuasa di Militer Indonesia

By Nieko Octavi Septiana, Minggu, 6 Oktober 2019 | 19:00 WIB

Panglima TNI Hadi Tjahjanto

Intisari-Online.com - Jika bicara mengenai sosok Panglima TNI Hadi Tjahjanto, mungkin kebanyakan orang hanya mengetahui perawakannya yang gagah.

Namun tak banyak yang tahu mengenai fakta menarik dari tokoh militer yang satu ini.

Hadi Tjahjanto sendiri akrab dengan dunia militer sejak lama, sebab latar belakang keluarga yang berasal dari kalangan militer.

Ayahnya, Bambang Sudarto, merupakan jebolan TNI AU yang merupakan sersan mayor dan pernah berkarir di Lanud Abdulrachman Saleh.

Baca Juga: Jadi Teka-teki Tak Terbantahkan, Mengapa Tidak Ada Hewan yang Memiliki Tiga Kaki Sepanjang Sejarah Kehidupan?

Bambang Sudarto bisa dikatakan beruntung memiliki putra seperti Hadi Tjahjanto.

Putranya lahir sebagai anak yang memiliki otak encer.

Sejak di bangku sekolah, Hadi Tjahjanto populer di antara teman-temannya. Ia dikenal sebagai siswa yang cerdas.

Pria kelahiran Malang, 8 November 1963 ini makin terkenal cerdas saat duduk di bangku SMA.

Diketahui, ia adalah lulusan SMA Negeri Lawang, di Malang.

Seperti yang dimuat Kompas, saat SMA Hadi Tjahjanto mengambil jurusan IPA.

Saking cerdasnya, ia kerap dijuluki si otak setan.

Sebutan itu bahkan kerap dikatakan teman-temannya ketika bertemu dengan Bambang Sudarto.

Julukan otak setan tersebut tak lepas dari sosok Hadi Tjahjanto yang bisa mencerna pelajaran secara mudah dan cepat.

"Temannya kalau ketemu saya bilang, Hadi itu memang otak setan," ujar sang ayah.

Kecerdasan ini pula yang mengantarkan Hadi Tjahjanto bisa meneruskan jejak sang ayah.

Ia melanjutkan pendidikan di Akademi Angkatan Udara.

Baca Juga: Pengakuan Pembelot Korea Utara Tentang 'Pelenyapan' Warga Cacat, Didepak ke Daerah Terpencil hingga Dijadikan Eksperimen Senjata Kimia