Find Us On Social Media :

Peninggalan Majapahit: Tengkorak Manusia dan Runtuhan Menara Ditemukan di Situs Kuno Jombang

By Muflika Nur Fuaddah, Minggu, 6 Oktober 2019 | 09:00 WIB

Petirtaan Sumberbeji

Intisari-Online.com - Para arkeolog diketahui telah menemukan fragmen yang diduga merupakan tengkorak manusia di area petirtaan kuno di Jombang, Jawa Timur.

Fragmen yang diduga tengkorak manusia itu ditemukan saat tim dari Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Jawa Timur, melakukan ekskavasi.

Ekskavasi itu dilakukan di situs petirtaan kuno yang ada di dasar sendang Sumberbeji.

Petirtaan kuno yang ditemukan di dasar sendang Sumberbeji, berada di Dusun Sumberbeji, Desa Kesamben, Kecamatan Ngoro, Kabupaten Jombang, Jawa Timur.

Baca Juga: Ini Dia 10 Khasiat Labu Siam yang Mungkin Anda Belum Tahu, dari Bantu Cegah Jerawat Hingga Kanker

Arkeolog BPCB Jatim, Wicaksono Dwi Nugroho mengungkapkan, sejak Selasa (1/10/2019) lalu, pihaknya melakukan ekskavasi tahap kedua di petirtaan kuno yang ada di dasar sendang Sumberbeji.

Saat melakukan ekskavasi, para arkeolog menemukan puluhan keping pecahan porselin, 2 jaladwara dari batu andesit, runtuhan bekas menara, serta fragmen yang diduga sebagai tengkorak manusia.

Wicaksono mengatakan, fragmen yang diduga tengkorak manusia itu ditemukan di bawah runtuhan menara.

Struktur bangunan menara itu diyakini menjadi bagian tak terpisahkan dari petirtaan.

Baca Juga: Kim Jong-un Perintahkan Warganya Kirim 100 Kg Tinja Per Hari atau Setara 3 Ton Sebulan, untuk Apa?