Find Us On Social Media :

Usir 'Mata Panda' dengan Vitamin K, Berikut Cara yang Bisa dicoba Serta Jenis Makanan Kaya Vitamin K

By Nieko Octavi Septiana, Senin, 19 Agustus 2019 | 14:00 WIB

Ilustrasi lingkaran hitam mata

Vitamin K merupakan salah satu vitamin yang dipercaya ampuh mengatasi kantung mata secara alami.

Namun vitamin yang larut di dalam lemak ini efektif mengatasi hiperpigmentasi jika digunakan bersama retinol (vitamin A), termasuk di area mata.

Baca Juga: Perawatan Murah dan Mudah untuk Atasi Kantung Mata dan Mata Panda, Dijamin Ampuh!

Menurut artikel yang dilansir Healthline, sebuah studi yang dilakukan di tahun 2015 menemukan bukti bahwa menempelkan bantalan yang sudah dioles vitamin K dan kafein di bawah mata bisa menyamarkan kerutan dan lingkaran hitam.

"Khasiatnya luar biasa ketika ditambahkan ke dalam krim atau serum mata, karena memiliki sifat pembekuan darah dan penyembuhan, dan dapat membantu mengurangi munculnya kerutan dari waktu ke waktu," kata Allie Renee, makeup artist yang berbasis di Los Angeles.