Find Us On Social Media :

Seorang Awak Kapal Ditemukan Setelah Mengapung 8 Hari di Perairan, Bertahan Hidup Makan Sepotong Ikan dan Air Seni

By Nieko Octavi Septiana, Minggu, 4 Agustus 2019 | 10:30 WIB

Petugas mengevakuasi nelayan yang selamat dalam musibah tenggelamnya KM Pieces di perairan Kalsel, Jumat (2/8/2019) malam.

Intisari-Online.Com - Setelah dilakukan upaya pencarian, seorang awak Pieces berhasil ditemukan dalam keadaan selamat pada Jumat (2/8/2019) malam.

Sejak KM Pieces dikabarkan tenggelam, ia dan penumpang lain telah terombang-ambing di perairan.

Tiga puluh orang lainnya hingga saat ini masih dicari keberadaannya.

KM Pieces dilaporkan tenggelam di perairan Kalsel, Rabu (31/7/2019), saat dalam pelayaran dari Pekalongan menuju Selat Makassar untuk mencari ikan.

Baca Juga: Kisah Penyintas Serangan Hiu, 4 Hari Terombang-ambing di Lautan, Mendengar Teriakan dan Melihat Orang-orang Dimakan Hidup-hidup Tiap Harinya

Kapal berbobot 93 gros ton itu berangkat dari Pelabuhan Perikanan Nusantara Pekalongan, Senin (22/7).

Kapal ditumpangi 37 orang, terdiri atas 32 nelayan dan 5 siswa kerja praktik dari SMK Negeri 1 Bulakamba, Brebes.

Hingga hari keempat pencarian, 3 korban ditemukan selamat, 4 ditemukan tewas, dan 30 lainnya masih dalam pencarian.

Enam korban yang ditemukan sebelumnya sudah dievakuasi oleh kapal nelayan KM Rezeki Utama menuju Pekalongan.

Korban selamat bernama Endro (40), ditemukan KM Bunga Tanjung di wilayah perairan Tanjung Selatan, Kalsel.

Baca Juga: Tank, Helikopter Tempur, dan Senjata Ini Ditenggelamkan di Laut Merah untuk Buat Museum Militer di Dasar Laut