Ini Rupanya Rahasia Bugar Jokowi yang Telah Dijalaninya Selama 18 Tahun

Tatik Ariyani

Penulis

Tentunya Anda bertanya-tanya, bagaimana Presiden kita itu bisa tetap bugar padahal aktivitasnya luar biasa banyak?

Intisari-Online.com – Sebagai kepala negara, Presiden Joko Widodo tentunya memiliki aktivitas yang tidak sedikit.

Hampir setiap hari selalu ada kegiatan kenegaran, belum lagi bila menghadiri kegiatan masyarakat.

Tentunya Anda bertanya-tanya, bagaimana Presiden kita itu bisa tetap bugar padahal aktivitasnya luar biasa banyak?

Baca Juga: Dari Kediri ke Istana Negara, Dua Pria Ini Gowes Naik Sepeda Kayu dan Ingin Bertemu Jokowi

Pekerjaannya tersebut menuntutnya untuk selalu tampil prima. Bukan obat atau suplemen, Jokowi mengandalkan jamu sebagai "doping" agar bugar sepanjang hari.

Sebelum beraktivitas, ia selalu meminum jamu racikan rumahan. Dalam vlog-nya, presiden membagikan resep jamu yang setiapa hari dikonsumsinya itu.

"Jamu ini adalah jamu dari campuran temulawak, jahe, kunyit," kata Jokowi dalam video yang ia unggah di Instagram, Selasa (23/7/2019).

Baca Juga: Kalahkan Jokowi dan Najwa Shihab, Habibie dan Menteri Susi Jadi Sosok Pria dan Wanita Paling Dikagumi di Indonesia

Jokowi mengatakan, bahan-bahan tersebut kemudian ditumbuk atau dirajang. Kemudian, dicampur dan diseduh dengan air panas.

Larutan tersebut kemudian disaring dan diminum. Jokowi mengatakan, belasan tahun ia meminum jamu sebagai penambah staminaanya sehari-hari.

"Saya sudah minum mungkin 17-18 tahun yang lalu," kata Jokowi. Jokowi menambahkan, ia merasakan manfaat yang luar biasa dengan meminum jamu secara rutin.

Baca Juga: Kisah Jokowi Saat Nyaris Bangkrut Ini Dikisahkan dalam Majalah Arab Saudi dan Dijadikan Sampul

"Saya rasakan memberikan manfaat yang baik untuk kebugaran tubuh," kata dia. (Ambaranie Nadia Kemala Movanita) Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Jokowi Ungkap Rahasia Bugar yang Dijalaninya Selama 18 Tahun"

Artikel Terkait