Find Us On Social Media :

Rahimnya Infeksi Hingga Bengkak Akibat KB Suntik, Ibu Ini Peringatkan Bahaya Jalani KB Tidak Haid

By Ade S, Sabtu, 29 Juni 2019 | 17:45 WIB

Mey Erlyn lakukan suntik KB

 

 

"Untuk perempuan-perempuan di luar sana yang belum mengalami apa yang saya rasakan mohon lebih hati-hati memilih alat KB yang akan dipakai jika setelah melahirkan.

Saya seorang ibu mempunyai anak 1, saya melahirkan secara ceasar pada bulan MEI 2014.

Lalu setelah saya masa nifas habis pada bulan JUNI 2014 saya memutuskan untuk kb suntik 1 bulan.

Saat itu masih normal haid sebulan sekali.

Kemudian bulan berikutnya saya pergi ke bidan lagi untuk kb, tapi bidan menyarankan untuk kb suntik 3 bulan.

Karena saya sedang menyusui, sebab kb suntik 3 bulan yg bagus untuk ibu menyusui.

Waktu demi waktu berlalu setiap 3 bulan sekali saya kb suntik tidak haid sama sekali hingga anak saya umur 3 tahun .

Lalu saya berencana ingin menambah momongan.

Dan pada awal bulan FEBRUARI 2017 saya lepas kb suntik.

Baca Juga: Wanita Ini Alami Stroke Setelah Gunakan Pil KB Selama 7 Tahun: Ini Alasan Pil KB Tak Boleh Digunakan Dalam Waktu yang Lama