Ayah Dewi Perssik Meninggal Karena Diabetes: Ini 6 Karbohidrat Sehat yang Disarankan untuk Penderita Diabetes

Nieko Octavi Septiana

Penulis

Ayah Dewi Perssik, Mochammad Aidil meninggal dunia karena diabetes

Intisari-Online.Com -Ayah pedangdut Dewi Perssik, Mochammad Aidil telah tutup usia pada Minggu (9/6/2019) setelah beberapa bulan berjuang melawan diabetes yang dideritanya.

Mochammad Aidil meninggal dunia di Rumah Sakit Siloam, Jakarta.

Sebelumnyaayahanda Dewi Perssik dirawat di Rumah Sakit MRCCC Siloam, Semanggi, Jakarta Pusat, karena penyakit komplikasi kencing manis, paru paru, seperti dikutip dariPos-Kupang.com (9/6/2019).

Diabetes atau biasa juga disebut orang awam sebagai penyakit gula atau kencing manis adalah keadaan kadar gula darah yang melebihi batas normal.

Baca Juga: Ayah Dewi Perssik Meninggal Karena Diabetes: Bisakah Diabetes Pengaruhi Penyebaran Kanker?

Insulin yang dihasilkan penderita diabetes tak bisa mencerna karbohidrat secara sempurna sehingga penderita diabetes harus betul-betul memperhatikan asupan karbohidrat dalam pola dietnya.

Berikut adalah karbohidrat dalam beberapa jenis makanan yangbaik dikonsumsi penderita diabetes dilansir dari Eating Well dan Reader's Digest.

Beras merah

Biji-bijian utuh seperti beras merah mengandung ketiga bagian dari biji-bijian yang kaya serat, sedangkan nasi putih dan biji-bijian olahan lainnya hanya memiliki endosperma utuh.Serat membantu memperlambat kecepatan karbohidrat menyerang aliran darah Anda.

Baca Juga: Ayah Dewi Perssik Meninggal Karena Diabetes: 7 Buah Ini Sebaiknya Dihindari Penderita Diabetes

Ubi jalar

Kentang oranye ini dicerna lebih lambat daripada berkat kandunganseratnya yangtinggi. Konsumsi ubi jalarterbukti membantu mengontrol gula darah.

Kacang-kacangan

Penelitian merekomendasikan penderita diabetes memilah jenis karbohidrat dan makan lebihbanyak protein. Dalam setengah cangkir kacang-kacanganmengandung9 gram protein dan 8 gram serat, serta kalium yang membantu mengendalikantekanan darah.

Baca Juga: Ayah Dewi Perssik Meninggal Karena Diabetes: Selain Diabetes, Ini 4 Penyakit yang Muncul Akibat Mengonsumsi Gula

Yogurt

Yogurt tidak hanya memberikan protein, karbohidrat, dan kalsium, tetapi juga vitamin D.Beberapa penelitian menunjukkan bahwa makan yogurt bahkan dapat membantu pencegahan diabetes. Pastikan makan yogurt yang tak mengandung banyak pemanis.

Apel

Tinggi serat dan manis, apel tak menyebabkan lonjakan gula darah dibandingkan beberapa buah lainnya.Sebuah studi 2013 yang diterbitkan dalamBritish Medical Journalmenemukan bahwa makan apel dikaitkan dengan risiko lebih rendah terkena diabetes tipe 2.

Baca Juga: Ayah Dewi Perssik Meninggal Karena Komplikasi Diabetes, Saatnya Beralih Gaya Hidup Bebas Gula

Blueberry

Blueberry baik untuk dikonsumsikarena memiliki kalori yang rendah namun kaya akan serat. MenurutEuropean Journal of Nutritionyang diulas Everyday Health, buah berry baikuntuk mengontrol gula darah penderita diabetes.

Artikel Terkait