Find Us On Social Media :

Bukan Untuk Kentut, Lubang di Kursi Memiliki Tiga Fungsi Ini

By Afif Khoirul M, Rabu, 5 Juni 2019 | 12:00 WIB

Foto lubang di krsi plastik.

Intisari-online.com - Sebelum Anda duduk di kursi plastik, pernahkah Anda melihat ada lubang di tengah-tengah tempat duduk Anda.

Jika Anda melihatnya pernahkah Anda berpikir, apa fungsi dari lubang tersebut?

Bahkan hampir semua kursi plastik pasti memiliki lubang di tengahnya, lantas apa ya fungsinya kira-kira.

Menurut Goody Feed melansir World of Buzz ternyata lubang tersebut memiliki fungsi yang cukup menarik.

Berikut ini beberapa penjelasannya.

Baca Juga: Ketika Gaji Tukang Cukur Bisa Kalahkan Gaji PNS di DKI Jakarta

1. Mempermudah mengeluarkan kentut

Lubang tersebut memiliki fungsi menyalurkan udara ketika Anda kentut.

Dengan kata lain, jika tidak ada lubang angin, Anda akan kesulitan untuk kentut, tentu saja akan membuat kentut Anda tertahan.

Juga lubang itu terkonsentrasi dengan bentuk bulat supaya menyebarkan kekuatan secara merata.

Baca Juga: Kepala Pasien Meledak Ketika Menjalani Operasi, Diduga Hal Inilah Penyebabnya

2. Untuk mengambil saat ditumpuk

Jika tidak ada lubang, menumpuk kursi tidak akan pernah dilakukan, lebih tepatnya mereka akan stack.

Lubang-lubang tersebut dimaksudkan untuk mencegah kekosongan dari penumpukan dan mengurangi tekanan udara ketika mereka ditumpuk.

Juga Akan membuatnya lebih mudah diambil ketika sedang ditumpuk.

Baca Juga: Usai Diperiksa, Dokter Terkejut Temukan Berbagai Alat di Perut Pria Ini, Mulai dari Pisau Hingga Sikat GIgi

3. Agar jari bisa lewat

Hampir sama dengan fungsi sebelumnya, lubang tersebut juga memiliki fungsi tambahan yang membuatnya nyaman untuk dipegang.

Jika tidak ada lubang tersebut, mungkin Anda tidak bisa memegang kursi plastik dengan menggunakan jari tangan.

Lubang tersebut dibuat cukup kecil karena memungkinkan jari-jari Anda bisa mengangkatkan melalui lubang tersebut.

Baca Juga: Mendagri Ungkap Empat Strategi Percepat Smart City di Indonesia