Find Us On Social Media :

Viral Tes Kesehatan Mata 'Online', Dokter: Saya Belum Pernah Lihat Dasar Ilmiah Tes Semacam Itu

By Ade S, Selasa, 7 Mei 2019 | 16:15 WIB

Tes mata online

Menurut pesan yang beredar itu, jika angka yang terbaca "3246" menunjukkan mata Anda mengalami gangguan astigmatisme (mata silinder) dan myopi (rabun jauh) atau minus.

Kemudian, apabila angka yang terbaca "3240" menunjukkan mata Anda mengalami astigmatisme dan tidak minus.

Selanjutnya, apabila yang terbaca "1246", maka mata Anda diduga mengalami minus ringan tanpa silinder.

Sementara, jika angka yang terbaca "1240", maka mata Anda sehat atau normal.

 

Penelusuran:

Hingga saat ini belum diketahui mengenai siapa orang yang mengunggah tes mata ini untuk kali pertama.

Menanggapi adanya tes mata online ini, staff Neuro-Oftalmologi RSUP Dr Sardjito, dr Doni mengungkapkan bahwa kabar tes mata online tersebut adalah hoaks.

Baca Juga : Jaga Kesehatan Mata, Jangan Gunakan Lensa Kontak Abal-abal