Find Us On Social Media :

Dapat Cegah Kanker, Ini 6 Manfaat Pare 'si Hijau yang Pahit'

By Muflika Nur Fuaddah, Senin, 25 Februari 2019 | 07:00 WIB

3. Mengurangi Gula Darah

Baru-baru ini, sebuah penelitian menemukan fakta bahwa pare membawa efek positif bagi penderita gejala diabetes.

Saat 40 orang pengidap diabetes mengonsumsi 2 gram pare setiap hari, gula darah ditemukan mengalami penurunan yang cukup.

Selain itu, pare juga dapat 'memodifikasi' cara kerja tubuh mengolah gula yang masuk ke dalam tubuh.

Baca Juga : Bukan Jorok, Mandi Satu Kali Sehari Justru Baik Untuk Kesehatan Tubuh

Pasalnya, pare dapat meningkatkan kadar insulin yang diproduksi pankreas, enzim yang bertanggung jawab akan tinggi rendahnya tingkat gula darah yang ada dalam tubuh.

4. Diduga Mampu Melawan Sel Kanker

Mengutip Healthline, buah pare mengandung zat-zat tertentu yang mampu melawan sel kanker.

Contohnya, sebuah tes menyebutkan, ekstrak buah pare dapat membunuh sel kanker yang muncul di perut, usus besar, paru-paru, dan nasofaring (area di belakang hidung).

Baca Juga : Hanya Sekadar Informasi, Merokok Ternyata Memiliki 4 Manfaat yang Jarang Diketahui

Pada tes lain, ekstrak buah pare bahkan mampu mencegah tumbuhnya sel kanker payudara, dan menghentikan penyebarannya dalam tubuh.

Namun, penelitian ini masih menggunakan kadar tertentu dari ekstrak buah pare, dan hanya mengaplikasikannya pada sel-sel yang ada di laboratorium.

5. Mengurangi Kadar Kolesterol dalam Tubuh

Tingginya level kolesterol dalam tubuh, yang ditandai dengan tubuh yang menjadi gemuk, mampu memaksa jantung untuk bekerja lebih keras, yang kemudian meningkatkan resiko penyakit jantung.

Beberapa penelitian yang dilakukan pada tikus percobaan, ekstrak buah pare mampu mengurangi kadar kolesterol dalam tubuh.

Baca Juga : Niat Hati Saingi Indonesia Bikin Senapan Sendiri, Apa Daya Malaysia Malah Jadi Olok-olokan Dunia