Find Us On Social Media :

Hidup Satu Kota dengan 'Saudari Misterius,' Mereka Baru Bisa Bertemu Setelah 35 Tahun

By Muflika Nur Fuaddah, Minggu, 10 Februari 2019 | 18:30 WIB

"Pada dasarnya kita semua 35 dari Phoenix," kata Emily sebagaimana dilansir dari Daily Mail, Rabu (6/2).

Sekarang, kedua perempuan itu juga telah menemukan dua saudara laki-laki tambahan dan menjadi teman baik.

Pengembangan tes DNA murah di rumah, seperti 23andMe, telah membuatnya lebih mudah dari sebelumnya untuk menemukan leluhur dan kerabat mereka.

Tak hanya itu, tes juga dapat mengetahui risiko genetik untuk penyakit dan kondisi tertentu.

Baca Juga : Inilah Desa Giethoorn, Desa Tenang yang Tak Miliki Jalan dan Kendaraan

Emily menghabiskan 35 tahun pertama hidupnya dengan berpikir dia tahu persis siapa keluarganya.

Tetapi kemudian dia dan suaminya memutuskan untuk belajar lebih banyak tentang leluhur mereka, jadi mereka mengambil tes 23andMe dan semuanya berubah.

Setelah mengambil tes, dirinya dihubungi oleh seorang perempuan asing yang juga tinggal di daerah Phoenix, sama seperti dia.

Perempuan itu adalah Amy, dan dia cukup yakin dia adalah saudara tiri Emily.

Baca Juga : 4 Sayuran yang Wajib Dihindari Bagi Anda yang Terkena Asam Urat!

Sebuah fakta dengan kebenaran baru itu pun kemudian terungkap.