Find Us On Social Media :

Prediksi Media Sosial 2019: Bersiaplah Menghadapi Perang Avatar!

By Agus Surono, Jumat, 18 Januari 2019 | 14:30 WIB

Saat ini, di era media sosial, ‘perang informasi’ adalah upaya menciptakan dan meng-exercise ‘pengaruh’ atas opini publik.

Orang tidak perlu meretas sebuah bank untuk bisa ‘melumpuhkan’ bank tersebut, tapi bisa melalui mem-viral-kan sebuah informasi bohong yang sensasional terkait bank tersebut.

Kepanikan yang tercipta bisa melorotkan saham bank tersebut, dan menimbulkan gelombang panik (panic-attack) di kalangan nasabah yang menarik semua dana yang disimpan di bank tersebut.

Nah, dari analogi di atas, hal tersebut juga terjadi pada proses Pemilu di tahun politik.

Perang media sosial jelang tahun politik adalah perang avatar, bot-bot, hingga akun-akun berbayar, yang berupaya ‘mengendalikan’ atau ‘meretas’ trending topics dengan tagar (hashtag) tertentu, memviralkan informasi-informasi sensasi, demi merebut pengaruh atas para calon pemilih.

Apa yang sudah dimulai di akhir 2018 akan semakin besar memasuki 2019. Maka, bersiap-siaplah kita.

Baca Juga : Ini Alasan Pasangan yang Benar-benar Bahagia Jarang Mengunggah Kebersamaan Mereka di Media Sosial