Find Us On Social Media :

Bukan Malah Menghindarinya, Penderita Serangan Jantung Justru Disarankan Berolahraga

By Afif Khoirul M, Kamis, 10 Januari 2019 | 06:30 WIB

"Jika kita tidak rajin olahraga sebelum menderita serangan jantung, penting bagi kita untuk menjadikan olahraga sebagai prioritas," ucapnya.

Jika kita aktif berolahraga sebelum terkena serangan jantung, Dr. Van Iterson menyarankan kita agar tak takut melanjutkan kegiatan yang sama, saat mendapat izin dari dokter.

Baca Juga : Cara Mengobati Biduran Secara Alami Tanpa Obat Kimia tapi Tetap Manjur

Ia menambahkan, cara terbaik untuk melakukan ini adalah dengan mendaftar dalam program rehabilitasi jantung.

"Faktanya, kami merekomendasikan rehabilitasi jantung untuk semua pasien setelah serangan jantung,” tambahnya.

Setelah mengalami serangan jantung, kita perlu melakukan latihan aerobik, yang menggerakkan kaki untuk mendorong seluruh tubuh.

Kegiatan-kegiatan ini membantu jantung berkontraksi lebih kuat untuk memompa lebih banyak darah beroksigen.

Baca Juga : 10 Manfaat Jepan alias Labu Siam yang Jarang Diketahui. Salah Satunya Bisa Tingkatkan Fungsi Otak, Lo!