Find Us On Social Media :

Polisi Bongkar Kosmetik Oplosan di Kediri: Ini Tips Memilih Kosmetik yang Aman

By Ade Sulaeman, Rabu, 5 Desember 2018 | 13:00 WIB

Bila demikian, kandungannya tentu tidak dapat dipastikan apakah benar-benar aman atau tidak.

Maka itu, jangan mudah tertipu dengan harga murah dan periksa lagi keaslian produk. Bukannya tidak masalah jika harga sedikit mahal, namun menjamin kesehatan?

Baca Juga : Bukan Wanita, Para Pria di China Ini Rela Rogoh Kocek hingga Puluhan Juta Rupiah Demi Beli Kosmetik

3. Beli di toko kosmetik yang terpercaya

Agar mendapatkan produk kosmetik yang aman, pastikan membelinya di toko yang terpercaya.

Selain toko konvensional, kini sudah banyak toko online yang juga menjual kosmetik. Akan tetapi, pastikan bahwa toko tersebut benar-benar terpercaya dan menjual produk kosmetik yang asli.

Jika kamu membeli kosmetik secara langsung di toko, perhatikan lagi kemasan, tekstur, aroma, dan warna kemasan secara detil. Selanjutnya, bandingkan dengan kosmetik asli yang kamu punya.

Bila menemukan bentuk kemasan yang tidak meyakinkan, tekstur produk yang tidak biasa, aroma menyengat, atau warna kemasan yang cenderung pekat atau lebih pudar, maka kamu patut mewaspadainya. Sebab bisa jadi produk tersebut palsu.

Baca Juga : Ratusan Ribu Kosmetik Ilegal Senilai Rp11 miliar Disita BPOM, Diduga Mengandung Merkuri

4. Perhatikan reaksi setelah memakai kosmetik

Bagi yang sudah sering membeli kosmetik tentu sudah handal dalam mencoba tester kosmetik.

Caranya adalah dengan mengoleskan sedikit produk ke bagian punggung tangan untuk melihat tekstur dan warna, apakah cocok dengan yang kamu cari atau tidak.