Find Us On Social Media :

Meningkatkan Kinerja Otak, Salah Satu Manfaat Tersembunyi Buah Salak yang Jarang Diketahui Orang

By Masrurroh Ummu Kulsum, Jumat, 5 Januari 2018 | 15:45 WIB

Intisari-Online.com - Salak pondoh, salak madu, salak condet, salak bali tentu Anda familiar dengan nama-nama salak tersebut bukan?

Buah ini mudah sekali kita temui mulai dari di jual di pick-up pingir jalan, pasar tradisiomal, hingga mall besar dan tidak mengenal musim.

Nah tahukah Anda ternyata salak memiliki manfaat bagi kesehatan kita, dan inila manfaat tak terduga buah ular ini.

1. Menjaga kesehatan jantung dan pembuluh darah

Kandungan potassium dalam salak dapat menjaga kesehatan jantung, terutama bagi mereka yang menyukai kopi, rokok, makanan berminyak, renta terkena gangguan  kardiovaskular. 

Mengonsumsi buah salak setiap hari sangat membantu.

BACA JUGA: 

2. Menopang stamina tubuh

Salak memiliki banyak zat bermanfaat dari karbohidrat, vitamin, dan mineral untuk menopang stamina tubuh kita.

Mengonsumsi salak setidaknya sekali dalam dua hari akan membantu tubuh kita memulihkan kondisinya.

3. Menyeimbangkan kadar gula darah 

Manfaat kesehatan lainnya dari salak adalah menyeimbangkan kadar gula darah kita, kulitnya bisa dijadikan teh yang sangat berguna untuk meningkatkan proses pembaharuan sel pankreas.

Salak juga mengandung pterostilbene yang sangat berguna untuk menurunkan gula darah di tubuh kita.

BACA JUGA: 

4. Meningkatkan ingatan otak

Pernahkah ada yang mendengar bahwa Salak juga dikenal sebagai buah kenangan? ini karena salak mengandung banyak potasium dan pektin. 

Manfaat kesehatan lain dari salak adalah meningkatkan kemampuan otak kita untuk menghemat daya ingat,  meningkatkan kemampuan kognitif sekaligus meningkatkan kapasitas memori otak.

5. Menjaga kesehatan mata 

Salak mengandung vitamin A dan juga beta karoten yang dapat menjaga kesehatan mata, mengonsumsi salak secara teratur adalah pilihan lain selain wortel atau jus tomat.

Cukup campurkan daging buah salak dan buat menjadi jus, manfaatnya sama dengan wortel dan jus tomat.

BACA JUGA: 

6. Bagus untuk usus

Zat lain yang baik yang tersedia di dalam salak adalah tanin, saponin, dan flavonoid, zat yang baik untuk sistem pencernaan kita.

Cara terbaik untuk makan buah salak adalah memakan buah bersama dengan kuli arinya, sangat membantu mencegah sembelit.

7. Bagus untuk program diet

Salak mengandung banyak antioksidan, serat, kalsium, dan karbohidrat, sangat disarankan dalam program diet.

Kadar kalsium dan karbohidratnya memberi kita energi yang cukup mengimbangi makanan kita.

Teh dari buah salak juga sangat baik untuk mengurangi lemak buruk di tubuh kita, atau kopi dari biji salaj, Anda harus mencobanya sendiri. 

BACA JUGA: