Find Us On Social Media :

Tahukah Anda, Ikan Juga Bisa Kecapekan Berenang Lho

By Yoyok Prima Maulana, Rabu, 8 November 2017 | 18:00 WIB

Ikan juga bisa merasa lelah berenang

Intisari-online.com - Sama seperti mahluk hidup lain, meski tinggal di air, ikan juga membutuhkan oksigen.

Oleh karena itulah, ikan pun bisa merasakan capek berenang karena oksigen di lingkungannya tak tersedia dengan cukup.

Menurut ahli biokimia dari University of British Columbia, spesies ikan di bumi ada 30.000. Masing-masing memiliki kasus kelelahan yang berbeda.

Ambil misal, ikan salmon. Ia akan merasa sangat kelelahan setelah berenang mengikuti arus yang cepat atau meluncur dari atas air terjun.

BACA JUGA: 

Namun jangan salah. Saat kelelahan mereka tidak akan terengah-engah.

Jika merasa lelah, otot-otot ikanlah yang akan terasa capek, lalu kemudian kehabisan napas.

Sebagai perbandingan, ikan yang hidup di perairan tropis lebih cepat lelah ketimbang ikan yang tinggal di perairan dingin.

Alasannya adalah, ikan di perairan tropis cenderung mengalami kesukaran mendapatkan pasokan oksigen.

Maka untuk beradaptasi dengan  lingkungannya, ikan-ikan di perairan tropis memiliki kemampuan untuk bernapas pendek.

BACA JUGA: 

Ikan-ikan tersebut memiliki sistem respirasi khusus yang dinamakan “aquatic surface respiration”.