Find Us On Social Media :

Ingat! Sibuk Bekerja Boleh Saja, Tapi Kesehatan Jangan Diabaikan

By Ade Sulaeman, Selasa, 24 Oktober 2017 | 14:00 WIB

Intisari-Online.com—Ya kalau tidak sehat, mana bisa kita bekerja dengan maksimal.

Namun sayang sekali logika ini tidak begitu diperhatikan oleh sebagian pekerja.

Ketidakmampuan untuk menyeimbangkan kerja dengan aspek kehidupan lainnya, seringkali menjadi sumber masalahnya.

Dan yang paling miris, tidak banyak orang yang menyadari bahwa kesehatannya terancam gara-gara terlalu sibuk bekerja.

(Baca juga: Masih Saja Sibuk Kerja Sampai Tidak Sempat Berlibur? Simak Kisah Tukang Sayur Ini)

Pekerja kantoran misalnya. Umumnya menghabiskan waktu delapan jam sehari berhadapan dengan pekerjaan.

Kebanyakan juga melakukannya dalam posisi duduk di depan komputer alias termasuk perilaku sedentari.

Sehingga ia tidak merasa begitu lelah jika dibandingkan pekerja yang banyak beraktivitas fisik.

Mungkin gara-gara ini, banyak orang yang terbuai dan merasa dirinya sehat-sehat saja.

Poin paling penting yang sering kali diabaikan oleh pekerja terkait dengan kesehatan adalah manajemen waktu.

Manajemen waktu yang kurang baik dapat terlihat dari tidak adanya pembagian waktu yang seimbang dari bekerja dan beristirahat.

Saking banyaknya pekerjaan yang harus diselesaikan, kata istirahat seolah hilang dari kamus.