Find Us On Social Media :

10 Ciri Orang Dewasa yang Tidak Dewasa Emosinya

By Moh Habib Asyhad, Selasa, 26 September 2017 | 07:00 WIB

Intisari-online.com - Pernah menemukan orang dewasa yang kelakuannya sangat kekanak-kanakan?

Bisa jadi ia mengalami little prince (princess) syndrome.

Kondisi yang didiagosis sebagai bagian dari gangguan kepribadian umumnya cara mendidik orangtua yang sangat protektif dan posesif, dapat mengakibatkan kepribadian yang tidak dewasa.

(Baca juga: Ini Persoalan yang Membuat Orang Dewasa Bunuh Diri)

Little prince (princess) syndrome, merupakan kondisi di mana seorang pria atau perempuan dewasa yang bertingkah kekanakan seperti egois, narsis, dan tidak bertanggung jawab.

Laman Psychologytoday.com merilis 10 cirinya:

1. Lengket dengan ibunya setiap hari. Ibunya ikut campur untuk semua urusan hidupnya. Ibunya selalu khawatir sekalipun anaknya sudah dewasa.

2. Ia bertingkah seperti anak-abak atau remaja atau orang yang jauh lebih murda dari umurnya.

3. Ia bertingkah bahwa perempuan itu takdirnya untuk melayani dirinya. Ia selalu ingin diurus dan banyak permintaan. Senang diberi namun tidak pernah memberi.

4. Ia tidak dapat menjalani atau mempertahankan hubungan romantis dalam jangan waktu panjang. Mantan kekasihnya selalu menjadi musuh.

5. Tidak mampu berkomitmen untuk segala hal. Bahkan hal kecil sekalipun.

6. Hanya memiliki sedikit teman. Teman terbaiknya kemungkinan besar adalah ibunya sendiri atau teman baru yang ditemui ketika sedang pesta, dll.

7. Cenderung pasif-agresif, suka merajuk, dan membuat orang lain tidak nyaman dengan perilakunya.